Sebut Warga Tionghoa Akan Dukung Capres Pilihan Jokowi, Jusuf Hamka Sentil Hary Tanoe: Kapan Gue Pernah Kasih Surat Kuasa?

Nhico
Nhico

Rabu, 17 Mei 2023 13:51

Sebut Warga Tionghoa Akan Dukung Capres Pilihan Jokowi, Jusuf Hamka Sentil Hary Tanoe: Kapan Gue Pernah Kasih Surat Kuasa?

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Ketua Dewan Penasehat Persatuan Islam Tionghoa Indonesia, Jusuf Hamka membantah klaim Ketua Umum Perindo Hary Tanoe (HT) soal masyarakat Tionghoa akan mendukung calon presiden (capres) yang dijagokan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Pilpres 2024.

Sebagai orang Tionghoa, Jusuf mengatakan tidak pernah memberikan kuasa untuk mengatakan bahwa masyarakat Tionghoa diwakili oleh seseorang untuk mendukung capres tertentu.

Menurutnya, masyarakat Tionghoa tersebar di berbagai partai politik, sehingga tidak mungkin masyarakat Tionghoa ingin diwakili oleh seseorang saja.

Jusuf juga mengaku telah berbicara via telepon dengan Ketua Umum Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Wilianto Tanta guna mengklarifikasi klaim yang telah dilayangkan sebelumnya.

Jusuf Hamka mewakili Ketua PSMTI Wilianto karena tidak berani untuk berbicara. Saya sudah telepon pada Selasa (16/5) sore kami bicara kurang lebih bicara 15 menit 7 detik,” ungkap Jusuf Hamka kepada CNNIndonesia.com, Selasa (16/5) malam.

Sebelumnya, Pembina PSMTI Hary Tanoesoedibjo mengatakan masyarakat Tionghoa akan mendukung capres jagoan Presiden Jokowi.

Menurut Hary Tanoe, masyarakat Tionghoa selama ini mendukung semua kebijakan Jokowi. Selain itu, mereka juga akan mendukung keputusan Jokowi tentang capres di Pilpres 2024.

“PSMTI juga menegaskan ingin sekali siapa pun nanti yang didukung oleh Pak Jokowi tentunya akan didukung juga oleh PMSTI,” kata Hary Tanoe di Istana Kepresidenan Jakarta, Senin (15/5).

 Komentar

Berita Terbaru
Politik10 November 2024 12:05
Dinilai Tidak Netral, KPU Didesak Coret Nama Hasrullah sebagai Panelis Debat
Pedomanrakyat.com, Makassar – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulsel kembali akan menggelar debat publik calon gubernur dan calon wakil gubernur Sul...
Metro09 November 2024 23:27
Hadiri HUT ke-417 Kota Makassar, Ketua DPRD Sulsel Rachmatika Dewi “Cicu”: Momentum Perkuat Kebersamaan
Pedomanrakyat.com, Makassar – Ketua DPRD Sulawesi Selatan, Andi Rachmatika Dewi menghadiri menghadiri Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Makas...
Politik09 November 2024 21:47
Peduli Kesejahteraan Buruh, Ribuan Pekerja Deklarasi Dukungan untuk Seto-Rezki
Pedomanrakyat.com, Makassar – Serikat pekerja buruh di Kota Makassar siap berjuang penuh memenangkan pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kot...
Daerah09 November 2024 21:08
Muzayyin-Ikhsan Janji Gratiskan PBB di Sinjai: Ini Tidak Akan Rugikan Daerah
Pedomanrakyat.com, Sinjai – Pasangan calon (Paslon) Bupati dan wakil Bupati Sinjai, Muzayyin Arif-Andi Ikhsan Hamid, komitmen memberi layanan te...