Sekda Sinjai Hadiri Pembukaan STQH XXIII di Lutra, Gubernur Sulsel Targetkan Juara Nasional

Nhico
Nhico

Senin, 14 April 2025 14:25

Sekda Sinjai Hadiri Pembukaan STQH XXIII di Lutra.
Sekda Sinjai Hadiri Pembukaan STQH XXIII di Lutra.
Pedomanrakyat.com, Sinjai – Sekretaris Daerah Kabupaten Sinjai, Andi Jefrianto Asapa, menghadiri pembukaan Seleksi Tilawatil Quran dan Hadist (STQH) ke-XXIII yang berlangsung di Lapangan Taman Siswa, Masamba, Kabupaten Luwu Utara, Ahad (13/4/2025) malam. Kehadirannya mewakili Bupati Sinjai, Hj. Ratnawati Arif.
Acara bertema “Mewujudkan Generasi Qurani Menuju Sulsel Unggul dan Bermartabat” ini diawali dengan penampilan Tarian Kolosal “Datu Patimang” yang dibawakan antusias oleh pelajar SMP dan SMA se-Kabupaten Luwu Utara meskipun diguyur hujan.
STQH XXIII diikuti oleh kafilah dari 24 kabupaten/kota se-Sulawesi Selatan, dan secara resmi dibuka oleh Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman. Dalam sambutannya, Gubernur mengungkapkan bahwa juara pertama akan mendapat hadiah sebesar Rp30 juta, juara kedua Rp8 juta, dan juara ketiga Rp6,5 juta. Ia menegaskan bahwa hadiah besar ini diberikan sebagai bentuk keseriusan dalam mencari bibit unggul untuk mewakili Sulsel di tingkat nasional.
“Kami ingin anak-anak terbaik Sulsel bisa meraih emas di tingkat nasional. Oleh karena itu, dewan hakim harus memberikan penilaian seadil-adilnya, sesuai kemampuan peserta,” tegasnya.
Sementara itu, Sekda Sinjai, Andi Jefrianto Asapa menyatakan dukungan penuh Pemerintah Kabupaten Sinjai terhadap kegiatan STQH ini.
“Sesuai arahan Gubernur, kami akan memberi perhatian lebih pada setiap pelaksanaan STQH maupun MTQ. Harapan kita, semoga kafilah Sinjai bisa tampil maksimal dan memberikan hasil terbaik untuk Kabupaten Sinjai,” ucapnya.
Diketahui, Kabupaten Sinjai mengirim 25 orang dalam kontingen STQH tahun ini, terdiri dari 19 peserta dan 6 official. Mereka mengusung semangat Sinjai Bersatu dengan slogan Sirui Menre Tessirui’ No’, Mallilu Supakainge, Mali Siparappe.
Turut hadir mendampingi Sekda Sinjai dalam acara ini, Asisten Pemerintahan dan Kesra Setdakab Sinjai, Andi Irwansyahrani Yusuf, bersama Staf Ahli Bupati, H. Andi Mandasini Saleh, dan Kabag Kesra Setdakab Sinjai, Hj. Kamriah Yusuf.

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah29 April 2025 20:07
Pemkab Soppeng Komitmen Turunkan Prevalensi Stunting Jadi 22 Persen di 2025
Pedomanrakyat.com, Soppeng – Kabupaten Soppeng menggelar Rapat Koordinasi Bidang Konvergensi Upaya Pencegahan dan Percepatan Penurunan Stunting ...
Metro29 April 2025 19:34
Pemprov Sulsel Dukung Pendidikan Anak Berkebutuhan Khusus
Pedomanrakyat.com, Makassar – Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Sulawesi Selatan, Jufri Rahman, mewakili Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirm...
Metro29 April 2025 19:08
Fraksi PDIP Makassar Temui Wali Kota Munafri, Siap Dukung Program Appi-Aliyah
Pedomanrakyat.com, Makassar – Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kota Makassar, melakukan silaturahmi dengan Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, pada...
Metro29 April 2025 18:33
Wujudkan Program Unggulan Takalar, Daeng Manye Instruksikan Halaman Kantor Bupati diBenahi
Pedomanrakyat.com, Takalar – Bupati Takalar Ir. H. Mohammad Firdaus Daeng Manye,.MM benar-benar serius dalam hal penanganan kebersihan di Wilaya...