Sekretaris Bapenda Hadiri Rapat Koordinasi TP2DD dan Asistensi Pengisian IEPTD se-Sulawesi Selatan

Nhico
Nhico

Kamis, 20 Juni 2024 21:14

Sekretaris Bapenda Hadiri Rapat Koordinasi TP2DD dan Asistensi Pengisian IEPTD se-Sulawesi Selatan.
Sekretaris Bapenda Hadiri Rapat Koordinasi TP2DD dan Asistensi Pengisian IEPTD se-Sulawesi Selatan.

Pedomanrakyat.com, Makassar – Sekretariat Daerah Provinsi Sulawesi Selatan menggelar Rapat Koordinasi TP2DD Kabupaten/Kota dan Asistensi Pengisian Survei IETPD Semester I Tahun 2024, pada Kamis (20/6/2024).

Acara ini berlangsung di hotel Hyatt, Jl. Jend. Sudirman, Makassar, dihadiri oleh berbagai perwakilan dari kabupaten dan kota di Sulawesi Selatan.

Rapat koordinasi ini dihadiri oleh Sekretaris Bapenda Makassar serta perwakilan TP2DD dan Operator/PIC SIP2DD.

Pertemuan ini bertujuan untuk memperkuat koordinasi antara kabupaten/kota dalam melaksanakan tugas TP2DD serta memberikan asistensi dalam pengisian Survei IETPD Semester I Tahun 2024.

Dengan adanya rapat koordinasi ini, diharapkan dapat tercipta sinergi yang lebih baik antara pemerintah provinsi dan daerah dalam upaya meningkatkan efisiensi dan transparansi pengelolaan data TP2DD.

Hal ini penting untuk mendukung pembangunan daerah yang lebih terstruktur dan berbasis data yang akurat.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro04 November 2025 22:31
Aliyah Mustika Ilham: dr. Abdul Azis Adalah Simbol Ketulusan dan Pengabdian
Pedomanrakyat.com, Gowa – Wakil Wali Kota Makassar Aliyah Mustika Ilham menghadiri ceramah dan doa bersama mengenang aktivis kemanusiaan sekalig...
Metro04 November 2025 21:29
Lepas Sambut Pangdam Hasanuddin, Wagub Fatmawati Tegaskan Sinergi Pemprov–TNI
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi, menegaskan pentingnya sinergi yang solid antara Pemerintah Provi...
Daerah04 November 2025 20:30
Pemkab Luwu Timur Gandeng Briton Cambridge Kembangkan Sekolah dan BLK Bertaraf Internasional
Pedomanrakyat.com, Lutim – Pemerintah Kabupaten Luwu Timur (Pemkab Lutim) menandatangi Memorandum of Understanding (MoU) dengan Briton English E...
Daerah04 November 2025 19:26
Wabup Sinjai Mahyanto Tutup Kegiatan Local Digital Heroes 2025
Pedomanrakyat.com, Sinjai – Wakil Bupati Sinjai Andi Mahyanto Mazda secara resmi menutup kegiatan Local Digital Heroes Tahun 2025 untuk Sahabat ...