Serap Aspirasi Dunia Pendidikan, Debbie Rusdin Kunjungi SMKN 3 dan SMAN 11 Makassar

Nhico
Nhico

Rabu, 23 November 2022 19:49

Serap Aspirasi Dunia Pendidikan, Debbie Rusdin Kunjungi SMKN 3 dan SMAN 11 Makassar

Pedomanrakyat.com, Makassar – Anggota DPRD Sulsel Andi Debbie Purnama Rusdin melakukan kunjungan di dua sekolah berbeda yang ada di Kota Makassar, Rabu (23/11/2022).

Kunjungan pertama dilakukan di SMK Negeri 3 Makassar dan lokasi kedua di SMA Negeri 11 Makassar yang bertujuan untuk meninjau sarana dan prasana pendidikan sekolah tersebut

Selain itu, Legislator dari Fraksi Partai Golkar ini menemui dan menjalin silaturahmi dengan Kepala Sekolah SMK Negeri 3 Makassar dan juga SMA Negeri 11 Makassar.

Menyambut kedatangan Andi Debbie Purnama Rusdin, Drs. Farid A. Massewali, MM selaku Kepala Sekolah SMK Negeri 3 Makassar mengucapkan terima kasih atas perjuangan bantuan yang telah diberikan untuk sekolah.

“Ibu Debbie sudah banyak membantu sekolah kami, kalau mungkin tidak ada ibu debbie sampai saat ini sekolah ini masih banjir,” ujarnya.

Dia juga merasa bersyukur karena SMK Negeri 3 Makassar dulu sempat terendam banjir kalau hujan mengguyur.

Akan tetapi berkat bantuan yang diberikan oleh Andi Debbie, sekolah ini telah nyaman untuk siswa dan juga warga yang berkunjung disini.

“Cukup luar biasa bantuan ta disini bu, dulu sekolah ini mengalami banjir dan semenjak ada bantuan ta, sekolah ini menjadi nyaman,” lanjutnya.

Sementara itu, Nuraliyah, S.Pd, M.Pd., selaku Kepala Sekolah SMA Negeri 11 Makassar merasa bangga sekolahnya terpilih dan didatangi oleh Andi Debbie untuk melakukan peninjauan terkait kondisinya.

“Saya minta tolong, agar lapangan yang ada disini dibangunkan atap, agar bisa dijadikan sebagai tempat pertemuan juga, soalnya kita tidak punya ruang pertemuan,” tuturnya.

Dia juga memperlihatkan kaca jendela kelas yang sudah tidak ada dan hanya besi-besi pelindung yang menutupi.

“Ini Bu Debbie kita lihat mi banyak kelas dan lab yang tidak ada kacanya, hanya besi yang menutupi ini bu,” ujarnya.

Sebelum beranjak pergi dari kedua sekolah tersebut, Andi Debbie Purnama Rusdin mengelilingi sekolah bersama Kepala Sekolah untuk melihat kembali progres yang telah dibangun.

 Komentar

Berita Terbaru
Politik23 November 2024 22:28
Maqbul Halim Orasi di Kampanye Akbar Andalan Hati: Sulsel Butuh Pemimpin Berpengalaman
Pedomanrakyat.com, Makassar – Sekretaris DPW Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Sulawesi Selatan (Sulsel), Maqbul Halim, menegaskan dukungan penuhny...
Metro23 November 2024 20:15
Pjs Wali Kota Arwin Azis Tekankan Profesionalisme dan Integritas kepada 1.877 Pengawas TPS se-Makassar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, mengimbau seluruh Pengawas Tempat Pemungutan Suara (...
Artikel23 November 2024 20:12
GOR Sudiang Jadi Lautan Manusia, Massa Kampanye Andalan Hati Jauh Lebih Banyak dari Kampanye DIA
Pedomanrakyat.com, Makassar – Kampanye akbar pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Sulsel nomor urut 2, Andi Sudirman Sulaiman-Fatmawati Ru...
Politik23 November 2024 19:40
KPU Sulsel Akan Bersihkan Seluruh Alat Peraga Kampanye Paslon, Dimulai Malam Ini
Pedomanrakyat.com, Makassar – KPU Sulsel menggelar Rapat Koordinasi Persiapan Pembersihan Alat Peraga Kampanye (APK) Pemilihan Gubernur dan Waki...