Sergio Aguero Pensiun, Lionel Messi: Aku Mencintaimu!

Nhico
Nhico

Kamis, 16 Desember 2021 07:03

Sergio Aguero
Sergio Aguero

Pedoman Rakyat, Makassar – Peraih tujuh gelar Ballon d’Or, Lionel Messi telah mengirimkan pesan yang emosional kepada sahabatnya, Sergio Aguero setelah sang striker memutuskan untuk pensiun dari dunia sepak bola profesional..

Dalam sebuah konferensi pers di Camp Nou, Aguero mengumumkan dirinya pensiun dari sepakbola pada Rabu (15/12/2021) hari ini setelah dia didiagnosis dengan detak jantung yang tidak teratur. Aguero harus menjalani perawatan medis karena mengalami sesak nafas di pertandingan lawan Alaves pada Oktober 2021. Setelah itu, dia didiagnosis mengalami masalah jantung.

Lionel Messi menjadi salah satu pihak yang merasa sedih mendengar sahabatnya, Sergio Aguero pensiun dari dunia sepakbola. Ia yang tak bisa datang langsung ke Barcelona untuk menemani Aguero memilih menggunakan instagram pribadinya, @leomessi, untuk mencurahkan isi hatinya kepada rekan setimnya di Tim Nasional (Timnas) Argentina tersebut.

“Menjalani karier bersama-sama, Kun… Kita menjalani momen senang dan susah, semua itu menyatukan kita dan membuat kita semakin akrab. Dan kita akan melanjutkan pertemanan ini di luar lapangan,” buka Messi dalam tulisan di media sosial Instagramnya @leomessi (15/12/2021).

“Dengan segala kebahagiaan memenangi Copa America beberapa waktu lalu, dengan segala prestasi yang kamu raih di Inggris… Menyakitkan rasanya melihat kamu harus berhenti melakukan apa yang kamu suka karena kondisimu saat ini.”

“Kamu akan terus berbahagia, karena kamu adalah orang yang suka menghadirkan keceriaan, dan semua orang yang mencintaimu akan selalu bersamamu. Sekarang babak baru dalam hidupmu telah dimulai, dan aku yakin kamu akan menjalaninya dengan senyum dan antusias.”

“Semoga sukses dalam perjalanan barumu! Aku mencintaimu, teman, aku akan merindukanmu di lapangan, ketika kita bersama-sama di timnas!” tutup Messi.

Messi dan Aguero merupakan teman dekat. Meski tak pernah membela klub yang sama, namun keduanya telah bermain untuk Timnas Argentina sejak level junior.

Mulai dari memenangi Piala Dunia U-20 2005, medali emas Olimpiade 2008, hingga Copa America 2021, keduanya berhasil meraihnya bersama-sama. Mereka bahkan dikenal sebagai rekan sekamar saat membela Albiceleste.

Sekadar informasi, Aguero didiagnosa menderita aritmia jantung saat membantu Blaugrana -julukan Barcelona- menghadapi Alaves pada Oktober silam. Saat itu, Aguero langsung digantikan pada babak pertama lantaran kesulitan untuk bernafas.

Mantan pemain Manchester City itu ditarik keluar dan digantikan oleh Philippe Coutinho. Padahal, Aguero baru saja kembali bermain bersama Barcelona setelah menepi selama hampir dua bulan lantaran cedera betis.

Akibat penyakit jantungnya itu, Aguero sempat dirumorkan bakal absen selama tiga bulan. Namun, pada akhirnya dia tak dapat memulihkan diri dan akhirnya dikabarkan pensiun.

Sepanjang kariernya, Aguero telah memenangkan Liga Primer Inggris, Liga Europa, Copa America, Piala FA, dan sejumlah Piala Liga.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro05 November 2025 23:32
Jepang Siapkan Reform Imigrasi, Sulsel Siapkan Talenta
Pedomanrakyat.com, Makassar – Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan, Jufri Rahman menerima audiensi Konsulat Jenderal Jepang di Makassar, ...
Metro05 November 2025 22:40
Melinda Aksa: Lansia Adalah Sumber Inspirasi dan Pilar Keluarga Tangguh
Pedomanrakyat.com, Makassar – Ketua TP PKK Kota Makassar, Melinda Aksa, mengajak kader PKK kecamatan dan kelurahan untuk terus berperan aktif da...
Metro05 November 2025 22:20
Sekda Sulsel Terima Tim Bank Dunia Bahas Pembiayaan Infrastruktur Daerah
Pedomanrakyat.com, Makassar – Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan Jufri Rahman menerima kunjungan audiensi dari tim Bank Dunia (World Ba...
Daerah05 November 2025 21:39
Capaian UHC Pinrang Jadi Bukti Nyata Komitmen Pemerintah Daerah terhadap Kesehatan Warga
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Komitmen Pemerintah Kabupaten Pinrang dalam memastikan seluruh lapisan masyarakat mendapatkan layanan kesehatan yang ad...