Sholat Berjamaah di Masjid Al-Markaz Makassar, Anies Baswedan Kagumi Sosok Jenderal TNI M Yusuf

Muh Saddam
Muh Saddam

Sabtu, 10 Desember 2022 21:54

Calon Presiden Pilihan NasDem, Anies Baswedan.
Calon Presiden Pilihan NasDem, Anies Baswedan.

Pedomanrakyat.com, Makassar – Dalam Kunjungan Bakal Calon Presiden di Makassar, menyempatkan malaksanakan sholat Maghrib di Masjid Al-Markaz, Kota Makassar, Sabtu (10/12/2022).

Usai sholat, Anies Baswedan diberikan amanat untuk membawakan kuliah tujuh menit (kultum).

Dalam kultum yang dibawakannya, Anies Baswedan merasa bersyukur bisa kembali ke Masjid Al-Markaz untuk melangsungkan sholat berjamaah.

“Saya bersyukur bisa kembali ke Masjid Al-Markaz, saya juga mengucapkan terima kasih telah menyambut saya di Masjid Al-Markaz,” ujarnya.

Anies juga menyampaikan begitu mengagumi keberanian sosok dari Jenderal (Purn) TNI M Yusuf yang merupakan pendiri dari Masjid Al-Markaz ini.

“Di Makassar ini merupakan tokoh para pemberani yang telah banyak berjuang dan membantu perjuangan kita selama ini, seperti Jenderal Yusuf yang dikenal pemberani dan saya mengagumi keberanian beliau, seorang Jenderal yang sederhana, sangat peduli dengan kesejahteraan prajuritnya,” lanjut Anies Baswedan.

Dia juga berharap agar kiriman doa ini bisa membuat ikhtiarnya selama ini bisa tercapai dan terealisasi.

Calon Presiden Pilihan NasDem, Anies Baswedan.

“Kami berharap dari kiriman doanya, ikhtiar ini bisa kita capai secara bersama-sama, seperti ayat yang artinya Allah SWT tidak akan mengubah nasib suatu kaum sebelum kaum itu sendiri yang mengubahnya,” kata Anies.

Jamaah Masjid Al-Markaz juga terlihat meminta foto bersama dan tampak antusias menyambut kedatangan Anies Baswedan di Kota Daeng ini.

 Komentar

Berita Terbaru
Politik23 November 2024 01:46
Rusdi Masse ‘RMS’ Yakin Irwan-Sudirman Terpilih Menang Pilkada, Lengkapi Kemenangan NasDem di Pinrang
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Ketua DPW Partai NasDem Sulawesi Selatan, Rusdi Masse Mappasessu yakin dengan kemenangan Pasangan calon atau Paslon...
Politik22 November 2024 23:51
Dukungan untuk Seto-Rezki Makin Kuat Jelang Pencoblosan, Teranyar dari Ratusan Masyarakat Panakkukang
Pedomanrakyat.com, Makassar – Dukungan warga Kelurahan Tamamaung, Kecamatan Panakkukang terhadap pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Ma...
Politik22 November 2024 22:18
Lawan ‘Halangi’ Dua Truk Mogok, Puluhan Ribu Warga Pinrang Tetap Setia Hadiri Kampanye Irwan-Sudirman, Panik Yah
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Pasangan calon atau Paslon Bupati dan wakil Bupati Pinrang, Andi Irwan Hamid-Sudirman Bungi, menggelar kampanye akb...
Politik22 November 2024 20:47
Dihadapan Puluhan Ribu Masyarakat, Irwan-Sudirman Komitmen Perjuangkan Kemajuan Pinrang
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Puluhan Ribu masyarakat banjiri kampanya Akbar pasangan calon atau Paslon Bupati dan wakil Bupati Kabupaten Pinrnag...