Pedoman Rakyat, Pangkep – Pemerintah kabupaten Pangkep, menerima 5.800 vaksin Covid-19 jenis Sinovac, Jumat (29/1/2021).
Plh Sekretaris daerah Pangkep, Irdas usai memantau langsung vaksin yang baru saja tiba, mengatakan, dalam waktu dekat akan dilaksanakan vaksinasi.
“Vaksinasi terlebih dahulu untuk 10 orang Muspida, kemudian untuk masyarakat,” kata Irdas
Baca Juga :
Lanjut dikatakan, rencana vaksinasi ini diawali oleh Muspida sebagai contoh untuk masyarakat Pangkep.
“Rencana, Senin kita rapat bersama Muspida dan OPD. Hari Senin kita tentukan 10 orang Muspida yang akan divaksin sebagai contoh kepada masyarakat. Kemudian, hari Selasa kita sudah bisa jalan di kecamatan-kecamatan,” tambah Irdas.
Irdas pun berharap, agar masyarakat mengikuti vaksinasi dan turut mendukung kegiatan ini.
Sementara itu, Plt Kepala Dinas kesehatan Pangkep, Hj Nurliah Sanusi, mengatakan, vaksinasi akan dilaksanakan di 23 Puskesmas yang ada di Pangkep dan juga RSUD Batara Siang.
“Rencananya Selasa kami akan melaksanakan pencanangan. Vaksin tahap pertama ini khusus tenaga medis. Namun saat pencanangan ada 10 pejabat yang akan menerima vaksin,” jelasnya.
Diketahui, serah terima vaksin oleh tim Kesehatan Provinsi dipimpin Kabid P2 Dinkes Prov Sulsel dr Nurul Ar kepada tim kesehatan Pangkep.
Komentar