Siap-siap! Rusia Mulai Pasok Sistem Pertahanan Udara Canggih ke Iran Jelang Serangan ke Israel

Nhico
Nhico

Rabu, 07 Agustus 2024 08:38

Rusia Mulai Kirim Sistem Pertahanan Udara Canggih ke Iran,(F-INT)
Rusia Mulai Kirim Sistem Pertahanan Udara Canggih ke Iran,(F-INT)

Pedomanrakyat.co;m, Iran Rusia dilaporkan mulai mengirimkan sistem pertahanan udara canggih dan perlengkapan radar ke Iran setelah Teheran meminta kepada Kremlin bantuan peralatan perang jelang serangan ke Israel.

Dilaporkan New York Times, Senin (5/8/2024), mengutip beberapa pejabat Iran, sistem pertahanan udara dan radar itu bukan baru sebatas permintaan tapi sudah dikirim.

Eskalasi keteganan di Timur Tengah terus meningkat di tengah rencana serangan Iran ke Israel atas balasan dibunuhnya pemimpin Hamas, Ismail Haniyeh di Teheran pada Rabu pekan lalu. Iran menegaskan, Israel harus ‘dihukum’ atas kematian Haniyeh dan telah bersumpah akan melakukan serangan balasan.

Kelompok pejuang Hizbullah di Lebanon juga telah menebar ancaman kepada Israel menyusul dibunuhnya salah satu komandan mereka, Fuad Shukr. Sementara Israel menegaskan siap untuk melindungi diri mereka sendiri dengan cara melancarkan serangan balik.

Menurut laporan Ynet, pada Ahad (4/8/2024), Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu mendiskusikan opsi melakukan serangan pendahuluan ke Iran sebagai antisipasi. Pada Senin, Menteri Pertahanan Yoav Gallant, mengatakan, negaranya harus siap segera begitu Iran melancarkan serangan.

Laporan New York Times tidak menyebutkan perlengkapan perang apa yang diminta Iran kepada Rusia. Seperti diketahui, saat ini Iran memiliki beberapa sistem pertahanan udara S-300 buatan Rusia. Namun, Rusia sekarang telah memiliki sisten pertahanan udara yang lebih mutakhir, yakni S-400

 Komentar

Berita Terbaru
Nasional19 September 2024 22:22
Ini Susunan DPP Partai NasDem 2024-2029, Saan Mustopa Jabat Waketum
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh mengukuhkan susunan DPP Partai NasDem Periode 2024-2029. Sejumlah nama lama ma...
Politik19 September 2024 21:53
Surya Paloh: Kepengurusan Baru NasDem Menyinergikan Generasi Muda dan Generasi Senior
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Kepengurusan DPP Partai NasDem periode 2024-2029 resmi dikukuhkan langsung Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh di...
Politik19 September 2024 21:28
Siap Pantau Pleno DPT, Bawaslu Makassar: Tiga Poin Krusial Jadi Perhatian
Pedomanrakyat.com, Makassar- Badan Pengawas Pemilihan Umum Kota Makassar menyatakan akan memantau pleno Daftar Pemilih Tetap (DPT) dalam rangka mengha...
Nasional19 September 2024 20:22
NasDem Soroti Soal Jalan Tol, Bandara dan Rusun ASN di IKN
Pedomanrakyat.com, Penajam – Wakil Ketua Komisi V DPR RI, Roberth Rouw menyoroti tiga hal utama dalam kunjungan ke Ibu Kota Nusantara (IKN) di...