Pedomanrakyat.com, Jakarta – Ujian Nasional (UN) bakal digelar bulan November 2025 tetapi hanya untuk siswa SMA, SMK, dan MA. Pemerintah juga berencana mengganti nama dan mekanisme UN yang baru.
“Ya, untuk yang baru nanti akan diimplementasikan ke tingkat SMA, SMK, dan MA di bulan November 2025,” kata Kepala Badan Standar Kurikulum Asesmen Pendidikan (BSKAP) Toni Toharudin dalam konferensi pers di Jakarta, dilansir dari laman Antara, Selasa, (21/1/2025).
Toni menjelaskan pelaksanaan sistem UN yang baru harus dilaksanakan di sekolah atau madrasah yang sudah terakreditasi.
Baca Juga :
Sementara UN format baru bagi siswa SD dan SMP, pelaksanaannya akan dilakukan mulai tahun 2026.
“Untuk kelas enam dan sembilan itu akan diberlakukan tahun depan,” ujar Toni.
Komentar