Sigap, Nakes dan PKK Desa Balobaloang Pangkep Bantu Warga Melahirkan di KM Amukti Palapa

Nhico
Nhico

Minggu, 22 Januari 2023 15:21

Sigap, Nakes dan PKK Desa Balobaloang Pangkep Bantu Warga Melahirkan di KM Amukti Palapa

Pedomanrakyat.com, Pangkep – Tenaga kesehatan(Nakes) Pustu dibantu TP PKK desa Balobaloang dengan sigap membantu warga melalukan persalinan diatas KM Amukti Palapa.

Warga asal pulau Sapuka kecamatan Liukang Tangaya, Santi yang akan dirujuk ke Makassar untuk bersalin menumpang KM Amukti Palapam

Namun, saat kapal bersandar di Pulau BaloBaloang, pasien bersangkutan merasa akan segera melahirkan.

Sehingga pihak KM Amukti Palapa menghubungi petugas kesehatan pulau Balobaloang agar turun ke Kapal untuk memberikan bantuan persalinan.

Tidak mudah bagi Nakes dan TP PKK Desa Balobaloang menjangkau KM Amukti Palapa. Sampan yang ditumpangi terbalik dihantam arus air laut.

Beruntung, Nakes dan TP PKK berhasil dievakuasi dan selamat mencapai KM Amukti Palapa.

Membutuhkan waktu sekitar setengah jam untuk mengevakuasi anggota PKK Desa Balobaloang ke kapal KM Amukti Palapa akibat kuatnya tarikan arus air laut.

Sesampai diatas KM Amukti Palapa, Nakes dan TP PKK Desa Balobaloang berhasil membantu pasien untuk persalinan.

“Kami saat ini berada diatas kapal perintis KM Amukti Palapa membantu warga untuk persalinan. Alhamudulillah, ibu dan bayinya selamat,”ujar sekretaris TP PKK Desa Balobaloang, Ida Royani, Ahad (22/1/23).

 Komentar

Berita Terbaru
Politik24 November 2024 22:23
Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik
Pedomanrakyat.com, Makassar – Anggota Dewan Pertimbangan DPP Partai Nasdem, Fatmawati Rusdi, menghadiri zikir dan doa bersama bertajuk “...
Artikel24 November 2024 22:01
Ribuan Warga Pinrang Larut dalam Doa-Dzikir Bersama yang Digelar RMS Community
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Ribuan masyarakat Kabupaten Pinrang menghadiri kegiatan Doa dan Dzikir Bersama yang digelar RMS Community di Rumah ...
24 November 2024 18:58
Apel Siaga, Bawaslu Makassar Komitmen Kawal Pilkada 2024 dengan Pengawas Ad-Hoc
Pedomanrakyat.com, Makassar – Bawaslu Makassar mengakhiri masa kampanye Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 Bawaslu Kota Makassar ge...
Nasional24 November 2024 18:24
Gibran Minta PPDB Zonasi Dihapus, Ombudsman: Zonasi untuk Pemerataan Pendidikan
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Ombudsman RI menilai, sistem zonasi masih sangat relevan diberlakukan untuk mendorong pemerataan kualitas dan fasilitas...