Sri Mulyani: Penyaluran Bansos 2024 Tembus Rp70,5 Triliun

Nhico
Nhico

Jumat, 28 Juni 2024 13:44

Sri Mulyani.(F-INT)
Sri Mulyani.(F-INT)

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Menteri Keuangan Sri Mulyani menyebut belanja bantuan sosial (bansos) per Mei 2024 sudah tembus Rp70,5 triliun atau naik 12,7 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu.

Wanita yang akrab disapa Ani itu mencatat belanja negara hingga Mei 2024 menyentuh Rp1.145,3 triliun, di mana ada belanja pemerintah pusat (BPP) Rp824,3 triliun.

Pada BPP, sebanyak Rp388,7 triliun digunakan untuk belanja kementerian/lembaga (K/L), salah satunya untuk bansos.

“Untuk belanja bantuan sosial ini mencapai Rp70,5 triliun, lebih besar dari belanja modal (Rp58,4 triliun),” kata Ani dalam Konferensi Pers APBN KiTA secara virtual, Kamis (27/6).

“Dan ini artinya terjadi kenaikan 12,7 persen dibandingkan bansos tahun lalu yang sebesar Rp62,5 triliun,” jelasnya.

Penyaluran bantuan sosial terbagi ke dalam beberapa kementerian/lembaga (K/L). Instansi paling banyak menyedot anggaran bansos adalah Kementerian Sosial (Kemensos).

 Komentar

Berita Terbaru
Uncategorized30 Juni 2024 20:25
Danny Pomanto-Sandiaga Uno Jadi Saksi Nikah Anak Politisi Amir Uskara dan Andi Yusran Paris
Pedomanrakyat.com, Gowa – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto bersama Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahud...
Daerah30 Juni 2024 19:50
Pulang Kampung, CEO BHI Hasbi Hamid Serahkan Bantuan Ambulance di Enrekang
Pedomanrakyat.com, Makassar – CEO Bali hastie Indomalaya atau BHI H. Hasbi Hamid, menyerahkan ambulance di kampung halamannya Lekkong, Desa pina...
Politik30 Juni 2024 18:34
Hadirkan Layanan Pemeriksaan Kesehatan Gratis di GOR Sudiang, Warga Harap Rusdin Abdullah Walikota Makassar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Rudal Care, Program pelayanan pemeriksaan kesehatan gratis bakal calon Walikota Makassar yang di Gelar di Kawasan ...
Metro30 Juni 2024 17:57
Kalahkan 65 Ribu Peserta, Makassar Raih Juara 2 Tingkat Nasional Kampung KB Terbaik
Pedomanrakyat.com, Makassar – Menyambut puncak Hari Keluarga Nasional (Harganas) Kota Makassar dihujani penghargaan. Kali ini berhasil memboyo...