Steven Gerrard Dipecat Aston Villa

Editor
Editor

Jumat, 21 Oktober 2022 09:41

Steven Gerrard Dipecat Aston Villa

Pedomanrakyat.com, Inggris – Selesai sudah masa bakti Steven Gerrard sebagai manajer Aston Villa.

Menyusul hasil buruk The Villans, Gerrard pun dipecat.

Pemecatan itu terjadi tak lama setelah Villa tumbang 0-3 di kandang Fulham, Craven Cottage, Jumat (21/10/2022) dini hari WIB. Hasil itu membuat Villa terpuruk di posisi ke-17 klasemen Liga Inggris dengan sembilan poin, unggul jumlah gol dari Wolverhampton di posisi ke-18.

Aston Villa bisa mengonfirmasi bahwa pelatih kepala Steven Gerrard baru saja meninggalkan klub,” ujar pernyataan resmi Villa.

“Kami ingin berterima kasih kepada Steven Gerrard atas kerja keras dan komitmennya. Kami mendoakan yang terbaik untuk kariernya ke depan.”

Steven Gerrard ditunjuk melatih Aston Villa pada 11 November 2021 atau nyaris setahun lalu, setelah meraih gelar Liga Primer Skotlandia bersama Rangers.

Setelah bagus di awal, Gerrard menurun di paruh kedua musim lalu dan cuma mengoleksi 13 kemenangan dari 40 laga. Sisanya delapan imbang dan 19 kalah dengan rasio kemenangan 32,5 persen.

 Komentar

Berita Terbaru
International18 Oktober 2024 10:15
Rusia Warning Israel Jangan Serang Situs Nuklir Iran
Pedomanrakyat.com, Rusia – Rusia memperingatkan Israel untuk tidak coba-coba mempertimbangkan menyerang fasilitas nuklir Iran. Wakil Menteri L...
Metro18 Oktober 2024 10:03
Bersama Pejabat Kantor Wilayah Perbendaharaan Negara, Pjs Arwin Dorong Serapan APBN-APBD Makassar 2024
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pjs Wali Kota Makassar Andi Arwin Azis mendorong seluruh perangkat daerah Kota Makassar agar mempercepat serapan A...
Politik18 Oktober 2024 09:54
Andalan Hati Semakin Kuat, 63 Legislator DPRD Sulsel Siap Menangkan Pilgub 2024
Pedomanrakyat.com, Makassar – Dukungan politik untuk pasangan calon gubernur dan wakil gubernur nomor urut 2, Andi Sudirman Sulaiman- Fatmawati Rusd...
Metro18 Oktober 2024 09:49
Diduga Langgar Netralitas, Bawaslu Sulsel Periksa Oknum Kepala Sekolah di Makassar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Seorang kepala sekolah di Makassar, berinisial Hj SA telah menjalani pemeriksaan intensif di Kantor Bawaslu Sulsel J...