Pedoman Rakyat, Makassar – Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sulawesi Selatan, Muhammad Amri Arsyid melantik pengurus Partai PLS Kabupaten Tana Toraja dan Toraja Utara, Minggu (31/10/2021).
Pelantikan dua kabupaten ini sekaligus melengkapi kepengurusan pimpinan daerah PKS Seluruh Sulawesi Selatan, menjelang verifikasi partai politik (Parpol) di KPU.
Ketua DPW PKS Sulsel, Muhammad Amri Arsyid mengharapkan agar pengurus yang terbentuk dapat menjalankan fungsinya secara maksimal sebagai infrastruktur politik di daerah.
Baca Juga :
Amri Arsyif juga berharal agar pengurus yang terbentuk akan berperan aktif di tengah-tengah masyarakat.
“Mendukung dan membantu pemerintah dalam pembangunan, mewujudkan kesejahteraan dan keadilan bagi masyarakat di Tana Toraja dan Toraja Utara,” ujarnya melalui rilis tertulis yang diterima, Kamis (4/11/2021).
“PKS memiliki komitmen untuk berperan aktif dalam pembangunan masyarakat, termasuk di Tana Toraja dan Toraja Utara tanpa memandang suku, agama dan ras,” tegas Amri Arsyid.
Pada periode 2021-2025 ini, ketua DPD PKS Tana Toraja dijabat oleh mantan pejabat PDAM Tana Toraja, Edy Yusuf dan Sekertaris DPD PKS Tana Toraja, Yusuf Jaya.
Sementara untuk Ketua DPD PKS Toraja Utara dipegang oleh Irwan Borahima dan Sekertaris DPD PKS, Ika Jayus.
Komentar