Survei Kepuasan Pelanggan di Tahun 2022 Alami Kenaikan, Dirut PDAM Makassar : Ini Menunjukkan Kinerja yang Baik

Nhico
Nhico

Kamis, 02 Februari 2023 20:22

Survei Kepuasan Pelanggan di Tahun 2022 Alami Kenaikan, Dirut PDAM Makassar : Ini Menunjukkan Kinerja yang Baik

Pedomanrakyat.com, Makassar – Hasil Survei Kepuasan Pelanggan (SKP) yang diumumkan Lembaga Survei Putra Kalolo Utama di tahun 2022, terhadap Perumda Air Minum Kota Makassar mengalami kenaikan dibanding tahun 2021.

Berdasarkan hasil survei dari Putra Kalolo Utama di tahun 2021, Kepuasan Pelanggan mencapai 77,05%. Sedangkan di tahun 2022 mengalami kenaikan menjadi 89,34%.

Survei ini dilaksanakan mulai rentang waktu dari November 2022 sampai Januari 2023, dengan total 500 responden.

Menanggapi hal tersebut, Direktur Utama (Dirut) Perumda Air Minum Kota Makassar, Beni Iskandar, SH mengapresiasi hasil survey yang telah dilaksanakan CV Putra Kalolo Utama.

“Kami sangat mengapresiasi survey ini terlepas dari hasil yang diraih. Namun ini menunjukkan kinerja yang baik, karena ada peningkatan dari survey tahun ini dibanding tahun lalu,” jelas Beni Iskandar, Kamis (02/02/2023).

“Tentunya dengan hasil rekomendasi yang telah dikeluarkan, kami akan tetap usahakan perbaikan dan terus meningkatkan layanan kami kepada pelanggan di tahun ini,” pungkasnya.

 Komentar

Berita Terbaru
Nasional06 November 2025 14:27
KKN Berujung Duka: 6 Mahasiswa UIN Walisongo Hanyut di Sungai Kendal
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Tim SAR gabungan menemukan Nabila Yulian Dessi Pramesti (21), mahasiswa KKN UIN Walisongo Semarang, yang hanyut di ...
Politik06 November 2025 13:39
DPRD Barru Dukung Nelayan, Desak Larangan Pukat Harimau
Pedomanrakyat.com, Barru – DPRD Barru mendapat kunjungan nelayan tradisional Rabu (5/11/2025) terkait penggunaan trawl (pukat harimau) di perair...
Daerah06 November 2025 13:05
Pemkab Maros Gelar Apel Siaga Bencana Bersama TNI-Polri
Pedomanrakyat.com, Maros – Pemerintah Kabupaten Maros bersama Polres Maros menggelar Apel Kesiapsiagaan Tanggap Darurat Bencana di Lapangan Pall...
Metro06 November 2025 12:45
Bupati Ibas Ajak Pegawai Bapperida Tingkatkan Kepedulian dan Kebersihan Lingkungan Kerja
Pedomanrakyat.com, Lutim – Bupati Luwu Timur, Irwan Bachri Syam, melakukan kunjungan mendadak (sidak) ke Kantor Badan Perencanaan Pembangunan da...