Pedomanrakyat.com, Makassar – Tabrak burung, Penerbangan Lion Air tujuan Surabaya-Makassar terpaksa dialihkan.
“Hasil pengecekan, pesawat bagian depan sebelah kanan mengalami bird strike. Saat ini masih dilakukan pemeriksaan mendetail,” ujar Corporate Communications Strategic of Lion Air, Danang Mandala Prihantoro dalam keterangannya Kamis 19 Mei 2022.
Danang mengatakan penerbangan rute Surabaya tujuan Makassar pada Rabu, 18 Mei 2022 terpaksa diberangkatkan kembali menggunakan pesawat Lion Air yang lain.
Baca Juga :
“Lion Air mempersiapkan penerbangan JT-800 dengan pesawat pengganti yaitu Boeing 737-900ER registrasi PK-LGQ. Pesawat berangkat pukul 20.13 WIB dan dijadwalkan mendarat di Bandar Udara Internasional Sultan Hasanuddin pukul 22.19 WITA,” kata Danang.
Komentar