Tak Buka Penjaringan, Sugiarti Calon Tunggal PPP di Pilkada Bantaeng

Muh Saddam
Muh Saddam

Rabu, 15 Mei 2024 16:10

Ketua DPC Partai PPP Bantaeng, Andi Sugiarti Mangun Karim (F: Humas DPRD Sulsel).
Ketua DPC Partai PPP Bantaeng, Andi Sugiarti Mangun Karim (F: Humas DPRD Sulsel).

Pedomanrakyat.com, Makassar – Partai PPP telah menyiapkan kader internal untuk maju bertarung di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Bantaeng.

Ketua Partai PPP Kabupaten Bantaeng, Andi Sugiarti Mangun Karim menuturkan bahwa, partainya telah melakukan konsolidasi organisasi menghadapi Pilkada.

“Intinya adalah bahwa PPP Bantaeng ingin mempersiapkan secara maksimal untuk maju berpilkada,” kata Sugiarti, kepada awak media di DPRD Sulsel, Rabu (15/5/2024).

Selain itu kata dia, konsolidasi ini juga dilakukan untuk memastikan tidak ada riak-riak dan menjaga soliditas Partai terjaga di Bantaeng.

“Jadi itu kami persiapkan dan Partai PPP Bantaeng tidak akan buka penjaringan, karena ada kader internal yang telah di persiapkan,” bebernya.

Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PPP Sulawesi Selatan telah menyiapkan Sugiarti Mangun Karim maju bertarung di Pilkada Bantaeng.

Namun ditanya soal kesiapan maju sebagai 01 atau 02, Sugiarti Mangun Karim mengaku tetap melihat dinamikan politik yang ada.

“Prinsip saya maju 01, tapi tidak tertutup kemungkinan kami tetap menyamakan persepsi dinamika politik yg akan datang,” terang Anggota DPRD Sulsel ini.

Ia juga mengungkapkan bahwa, telah melakukan komunikasi dengan bakal calon bupati Bantaeng yang sejauh ini telah bermunculan.

“Komunikasi kita buka dengan semua calon, begitu juga dengan partai kita buka ruang untuk berkoalisi,” terangnya.

Sekadar tahu, pada Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024, Partai PPP berhasil meraih lima kursi di DPRD Bantaeng.

Artinya PPP tinggal butuh satu kursi untuk mengsusung Calon Bupati Bantaeng, karena syarat kursi minimal enam atau 20 persen dari jumlah kursi di DPRD Bantaeng.

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah04 November 2025 20:30
Pemkab Luwu Timur Gandeng Briton Cambridge Kembangkan Sekolah dan BLK Bertaraf Internasional
Pedomanrakyat.com, Lutim – Pemerintah Kabupaten Luwu Timur (Pemkab Lutim) menandatangi Memorandum of Understanding (MoU) dengan Briton English E...
Daerah04 November 2025 19:26
Wabup Sinjai Mahyanto Tutup Kegiatan Local Digital Heroes 2025
Pedomanrakyat.com, Sinjai – Wakil Bupati Sinjai Andi Mahyanto Mazda secara resmi menutup kegiatan Local Digital Heroes Tahun 2025 untuk Sahabat ...
Daerah04 November 2025 18:29
Pemkab Sidrap Pacu Inovasi Digital dengan Dukungan AI
Pedomanrakyat.com, Sidrap – Pemerintah Kabupaten Sidrap menunjukkan komitmen dalam memacu inovasi digital dan memperkuat tata kelola pemerintaha...
Metro04 November 2025 17:30
Wali Kota Munafri Tinjau Lokasi Barombong, Siapkan Solusi Pembebasan Lahan Jembatan Baru
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pemerintah Kota Makassar, di bawah kepemimpinan Wali Kota Munafri Arifuddin gerak cepat dalam menangani persoalan ...