Tak Perlu Khawatir, Menkes Budi Gunadi Sebut HMPV Tidak Menyebabkan Kematian

Nhico
Nhico

Kamis, 09 Januari 2025 08:36

Menkes Budi Gunadi.
Menkes Budi Gunadi.

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin meminta masyarakat untuk tidak khawatir terkait isu merebaknya virus Human Metapneumovirus (HMPV) di China.

Menurut Budi, virus tersebut sudah lama ada dan tidak menyebabkan kematian bagi orang yang tertular.

HMPV hampir tidak menyebabkan kematian. Virus ini sudah ada sejak lama, jadi tidak perlu khawatir,” kata Budi saat melakukan kunjungan kerja di Palembang, Rabu (8/1/2025).

Budi menjelaskan, HMPV berbeda dengan Covid-19 yang sempat menyebabkan banyak kematian. Di satu sisi, karena HMPV sudah lama ditemukan, maka sistem imun manusia sudah mampu mengenalinya. Hal ini berbeda dengan Covid-19 yang merupakan virus baru saat pertama kali ditemukan.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro05 November 2025 19:42
Munafri-Aliyah Tegaskan Komitmen Penguatan UMKM sebagai Pilar Ekonomi Rakyat
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pemerintah Kota Makassar terus mempertegas komitmennya dalam memperkuat sektor Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (U...
Metro05 November 2025 19:16
Tanah Dibeli 30 Tahun Lalu, JK: Tiba-Tiba Ada yang Datang Mau Merampok
Pedomanrakyat.com, Makassar – Founder & Advisor KALLA, Jusuf Kalla, memantau langsung lahan seluas 16,4 hektare yang berlokasi di Depan Tran...
Daerah05 November 2025 18:37
Bupati Syaharuddin Wujudkan Janji, Pitu Riawa Dapat Mobil Pengangkut Sampah Baru
Pedomanrakyat.com, Sidrap – Bupati Sidrap H. Syaharuddin Alrif menyerahkan satu unit mobil pengangkut sampah kepada Pemerintah Kecamatan Pitu Ri...
Metro05 November 2025 18:07
Ray Suryadi Dukung Wali Kota Appi Percepat Pembangunan Jembatan Baru di Barombong
Pedomanrakyat.com, Makassar – Rencana Pemerintah Kota Makassar, dipimpin Wali Kota Munafri Arifuddin yang bergerak cepat pembebasan lahan untuk ...