Tak Tahu Malu! Pejabat Pemkab Sinjai Sulsel Ditangkap saat Asyik Pesta Narkoba, Ini Identitasnya

Nhico
Nhico

Selasa, 01 Maret 2022 12:06

Ilustrasi Pejabat Pemkab Sinjai Pesta Narkoba.(F-INT)
Ilustrasi Pejabat Pemkab Sinjai Pesta Narkoba.(F-INT)

Pedomanrakyat.com, Sinjai- Petugas Direktorat Reserse Narkoba Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) mengamankan 6 pelaku tindak penyalahgunaan dan peredaran narkoba.

Salah satu pelaku merupakan oknum pejabat dilingkup Pemerintahan Kabupaten (Pemkab) Sinjai.

Penangkapan dilakukan petugas di Jalan Ranggong Daeng Romo, Kelurahan Biringere, Kecamatan Sinjai Utara, Kabupaten Sinjai, Sulsel, pada Sabtu (26/2/2022).

Adapun para pelaku yang diamankan masing-masing berinsial MH (43), FA (31), MIA (28), MF (24), AMY (32), DF (28). Salah satu pelaku yakin inisial MIA merupakan Kepala Seksi (Kasi) di Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD), serta DF seorang pegawai Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil.

Kabid Humas Polda Sulsel, Kombes Pol Komang Suartana membenarkan perihal penangkapan tersebut. Kata dia, penangkapan dilakukan saat mereka sedang diduga berpesta narkoba.

“Benar kita amankan total ada 6 orang,” kata Koman kepada Pedomanrakyat.com, Selasa (1/3/2022).

Adapun barang bukti yang diamankan petugas, berupa 29 saset kecil berisi kristal bening diduga sabu, satu set alat isap bong dan sembilan buah handpone.

“Saat ini terduga pelaku dan barang bukti telah diamankan di kantor Direktorat Reserse Narkoba Polda Sulsel untuk menjalani proses pemeriksaan lebih lanjut,” tukasnya.

Penulis : Reza

 Komentar

Berita Terbaru
Metro18 Oktober 2024 10:03
Bersama Pejabat Kantor Wilayah Perbendaharaan Negara, Pjs Arwin Dorong Serapan APBN-APBD Makassar 2024
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pjs Wali Kota Makassar Andi Arwin Azis mendorong seluruh perangkat daerah Kota Makassar agar mempercepat serapan A...
Politik18 Oktober 2024 09:54
Andalan Hati Semakin Kuat, 63 Legislator DPRD Sulsel Siap Menangkan Pilgub 2024
Pedomanrakyat.com, Makassar – Dukungan politik untuk pasangan calon gubernur dan wakil gubernur nomor urut 2, Andi Sudirman Sulaiman- Fatmawati Rusd...
Metro18 Oktober 2024 09:49
Diduga Langgar Netralitas, Bawaslu Sulsel Periksa Oknum Kepala Sekolah di Makassar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Seorang kepala sekolah di Makassar, berinisial Hj SA telah menjalani pemeriksaan intensif di Kantor Bawaslu Sulsel J...
International18 Oktober 2024 09:40
Yahya Sinwar Tewas, Joe Biden: Hari Baik Bagi Dunia!
Pedomanrakyat.com, AS – Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden menggambarkan tewasnya pemimpin Hamas Yahya Sinwar dalam serangan Israel sebagai...