Pedoman Rakyat, Makassar – Kapolda Sulsel, Irjen Pol Nana Sudjana, telah merilis pengungkapan perkara pidana umum, korupsi, narkotika dan sejumlah kasus lainnya yang ditangani polda Sulsel dan jajaran selama 2021.
Kapolda Sulsel, Irjen Pol Nana Sudjana memaparkan sejumlah perkara yang ditangani sepanjang tahun 2021.
Baca Juga :
- Polda Sulsel Ungkap 31 Kasus Korupsi dengan 21 Tersangka, Uang Rp 2 Miliar-14 Mobil dan 10 Truk Disita
- Polda Sita 6 Produk Skincare Berbahaya di Sulsel, Milik Fenny Frans, Mira Hayati, Raja Glow hingga NRL
- Masyarakat Wajib Waspada! Polda Sulsel Bongkar 6 Skincare Berbahaya, Ada Milik Mira Hayati dan Fenny Frans
Salah satunya adalah penanganan tindak pidana korupsi yang ditangani Ditreskrimsus Polda Sulsel dan jajaran.
Nana Sudjana mengatakan, untuk tahun 2021, Polda Sulsel dan jajaran berhasil mengungkap kasus korupsi sebanyak 60 kasus dengan penyelesaiannya 30 perkara.
Ini terjadi peningkatan satu perkara atau 1,7 persen dibanding 2020 sebanyak 59 perkara dengan penyelesaian 23 perkara.
“Sedang penyelamatan uang Negera sebesar Rp 42,17 Miliar. Penyelamatan uang negara 2021 mengalami peningkatan dari tahun 2020 sebesar Rp 26, 64 miliar atau tahun 2020 penyelamatan uang negara hanya 15,52 miliar,” kata Nana Sudjana.
Komentar