Tasming Hamid Pimpin Upacara Hardiknas, Tekankan Implementasi Amanat Konstitusi di Bidang Pendidikan

Muh Saddam
Muh Saddam

Jumat, 02 Mei 2025 21:17

Wali Kota Parepare, Tasming Hamid, memimpin upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) di Alun-Alun Lapangan Andi Makkasau.
Wali Kota Parepare, Tasming Hamid, memimpin upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) di Alun-Alun Lapangan Andi Makkasau.

Pedomanrakyat.com, Makassar – Wali Kota Parepare, Tasming Hamid, memimpin upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) di Alun-Alun Lapangan Andi Makkasau, Jumat (2/5/2025).

Dalam kesempatan itu, Wali Kota membacakan pidato resmi Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah Republik Indonesia, Abdul Mu’ti.

Dalam amanatnya, Menteri Abdul Mu’ti menekankan bahwa peringatan Hardiknas merupakan momentum untuk memperkuat komitmen dan dedikasi dalam mencerdaskan kehidupan bangsa.

Hal ini sejalan dengan amanat konstitusi, yaitu memberikan layanan pendidikan yang berkualitas dan berkemajuan bagi seluruh anak bangsa.

“Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional menegaskan bahwa setiap warga negara berhak memperoleh pendidikan yang bermutu, tanpa diskriminasi atas dasar agama, fisik, suku, bahasa, ekonomi, jenis kelamin, domisili, dan latar belakang lainnya,” ujarnya.

Menteri juga menegaskan bahwa pendidikan adalah hak asasi dan hak sipil yang melekat pada setiap individu, baik sebagai pribadi maupun sebagai warga negara. Pendidikan, menurutnya, adalah proses pembentukan kepribadian, akhlak mulia, serta peradaban bangsa.

Secara individu, pendidikan berperan menumbuhkan potensi manusia sebagai makhluk pembelajar (homo educandum), yang menguasai ilmu, keterampilan, dan berbagai kecerdasan guna meraih kesejahteraan lahir dan batin.

Sementara secara kebangsaan, pendidikan menjadi sarana mobilitas sosial dan peningkatan martabat bangsa.

Karena itulah, Presiden Prabowo Subianto menempatkan sektor pendidikan sebagai prioritas nasional.

Dalam Asta Cita keempat, Presiden berkomitmen membangun sumber daya manusia unggul sebagai agen perubahan menuju Indonesia yang adil dan makmur.

Pendidikan diyakini mampu memutus mata rantai kemiskinan dan membuka peluang kemajuan.

Presiden juga mendorong revitalisasi sarana dan prasarana pendidikan, digitalisasi pembelajaran, serta peningkatan kompetensi dan kesejahteraan guru.

Dengan demikian, guru diharapkan tak hanya menjadi fasilitator, tetapi juga pembimbing, motivator, dan teladan bagi siswa.

“Guru adalah orang tua kedua yang selalu hadir bagi murid, membimbing dalam suka dan duka, serta memandu mereka meraih cita-cita,” tulis Menteri Abdul Mu’ti dalam pidatonya.

Ia juga mengajak seluruh elemen bangsa, pemerintah, orang tua, masyarakat, dunia usaha, dan media massa untuk bersinergi dalam memajukan pendidikan.

Menurutnya, pemerintah tak bisa bekerja sendiri karena keterbatasan sumber daya. Diperlukan partisipasi semesta agar pendidikan benar-benar menjadi layanan publik yang memberdayakan.

Sejak Oktober 2024, Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah telah melakukan sejumlah terobosan. Secara manajerial, kementerian membenahi tata kelola, pembinaan, dan kinerja guru.

Di bidang kurikulum, diterapkan konsep Pembelajaran Mendalam (Deep Learning), Tes Kemampuan Akademik (TKA), serta pengenalan pelajaran Koding dan Kecerdasan Artifisial (AI).

Di bidang pedagogis, kementerian menginisiasi program “Tujuh Kebiasaan Anak Indonesia Hebat,” yang mencakup kebiasaan bangun pagi, ibadah, olahraga, makan bergizi, semangat belajar, bermasyarakat, dan tidur cukup.

Program “Pagi Ceria” juga digalakkan, dengan aktivitas senam, menyanyikan lagu kebangsaan, dan doa bersama. Untuk pendidikan anak usia dini, diperkenalkan Album Kicau yang berisi lagu-lagu anak edukatif.

Peringatan Hardiknas di Parepare berlangsung khidmat dan penuh semangat kebangsaan, mencerminkan tekad bersama membangun generasi masa depan yang cerdas dan berkarakter.

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah02 Mei 2025 23:31
Wabup Pinrang Pimpin Upacara Hardiknas, Tegaskan Pentingnya Peran Seluruh Elemen
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Wakil Bupati Pinrang Sudirman Bungi, S.IP, M.Si. bertindak selaku Pembina Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasion...
Metro02 Mei 2025 22:31
Ismail Ingatkan Pengusaha Kafe saat RDP: Pajak, Parkir hingga Penggunaan Lahan Harus Jelas
Pedomanrakyat.com, Makassar – Komisi B DPRD Kota Makassar menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) bersama sejumlah stakeholder membahas persoalan ...
Metro02 Mei 2025 20:09
Bertemu Wali Kota Munafri, Fraksi API di DPRD Makassar Kawal Pemkot Percepat Realisasi Program
Pedomanrakyat.com, Makassar – Fraksi Amanat Persatuan Indonesia (API) di DPRD Makassar, menyatakan sikap mendukung Wali Kota dan Wakil Wali Kota...
Metro02 Mei 2025 19:08
Wakil Ketua DPRD Gowa Serukan Penguatan Pendidikan Karakter di Hardiknas 2025
Pedomanrakyat.com, Gowa – Wakil Ketua DPRD Kabupaten Gowa, Tyna Haji Tino Dg Mawangi, menyampaikan pesan khusus dalam peringatan Hari Pendidikan Nas...