Terima Silaturahmi Kapolrestabes Makassar, Alamsyah: Suatu Kehormatan Bagi Kami atas Kunjungan Bapak

Muh Saddam
Muh Saddam

Selasa, 13 Juni 2023 13:02

Terima Silaturahmi Kapolrestabes Makassar, Alamsyah: Suatu Kehormatan Bagi Kami atas Kunjungan Bapak

Pedomanrakyat.com, Makassar – Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Mokhamad Ngajib bersilaturahmi bersama para Tokoh masyarakat, Tokoh Agama, FKPM dan ormas se-Kecamatan Tallo, Senin (12/6/2023).

Kunjungan silaturahmi tersebut bertempat di Halaman Kantor Kecamatan Tallo Jalan AR Hakim. Dalam kunjungan Kombes Pol Mokhamad Ngajib disambut dengan tradisi Angngaru.

Kedatangan Kombes Pol Mokhamad Ngajib dan rombongan, juga disambut gembira oleh Tripika Kecamatan Tallo serta masyarakat Kecamatan Tallo.

Dalam sambutannya, Camat Tallo Alamsyah Sahabuddin mengatakan, kehadiran Kombes Pol Mokhamad Ngajib merupakan suatu kembanggan bagi Masyarakat Kacamatan Tallo.

“Suatu kehormatan bagi kami atas kunjungan silaturahmi bapak kapolrestabes. Ini dapat dilihat dari antusias masyarakat yang tinngi menyambut kedatangan bapak di Kecamatan Tallo,” tutur Alamyah.

Lanjutnya, sinergitas antara Tripika dan Masyarakat telah terjalin dengan baik dan terbangun kekekompakan baik dalam melaksanakan program.

“Maupun dalam pelaksanaan memeliahara Kamtibmas di Kecamatan Tallo,” bebernya.

Kendati demikian, Alamsyah Sahabuddin mengatakan Tipika dan Masyarakat Tallo tetap mengarapkan arahan juga bimbingan dari Kombes Pol Mokhammad Ngajib dalam pelaksanaan Pogram serta menjaga Kamtibmas.

“Kami membutuhkan arahan dan bimbingan bapak Kapolrestabes, baik dalam melaksanakan program maupun dalam menjaga Kamtibmas,” tutp Alamsyah.

Sementara Itu Kombes Pol Mokhamad Ngajib dalam sambutannya memberikan apresiasi atas antusias masyarakat Tallo menyambut kedatangannya dan menyambut dengan tradisi Angngaru

“Terimakasih atas sambutannya yang luar biasa. Saya disambut dengan Tradisi Anagarum, suatu kehormatan bagi saya.”tutur Kombes Pol Mokhamad Ngajib.

Kedua kalinya Mokhamad Ngajib mengunjugi wilayah Kecamatan Tallo, Dia melihat keakraban, kekompakan dan budaya gotong royong masih terpelihara dengan baik di masyarakat Kecamatan Tallo.

Dia berharap hal ini terus terpelihara dan tidak mudah terpengaruh dengan pengaruh pengaruh yang berpotensi merusak keharmonisan di masyarakat

“Saya berharap keakraban kekompakan dan budaya gotong royong terus dipertahankan, jangan mudah terpengaru dari hal hal yang menjadikan kita menjadi terpecah belah. Mari satukan persepsi kita dengan tujuan menjadikan masyarakat Tallo aman dan tentram,”tutur Kombes Pol Mokhamad Ngajib.

 Komentar

Berita Terbaru
Politik25 November 2024 16:34
Andalan Hati Hadiri Doa Bersama Bawaslu Sulsel, Tunjukkan Komitmen Pilkada Damai
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) nomor urut 2, Andi Sudirman Sulaiman-Fatmawat...
Artikel25 November 2024 16:29
Cafe Demokrasi KPU Sulsel, Bahas Keterbukaan Informasi Publik di Pilkada Serentak 2024
Pedomanrakyat.com, Makassar – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulawesi Selatan melaksanakan cafe demokrasi dengan tema “media sebagai sarana k...
Infografis25 November 2024 13:24
Ketua Fraksi NasDem Muhammad Sadar Pengawasan APBD Sulsel di Parepare, Harap Peran Aktif Masyarakat
Pedomanrakyat.com, Parepare – Ketua Fraksi NasDem DPRD Sulawesi Selatan, Muhammad Sadar melakukan kunjungan pengawasan Anggaran Pendapatan Belan...
Ekonomi25 November 2024 11:22
LAZ Hadji Kalla Kolaborasi LPPM Kalla Institut Hadirkan Program Pelatihan Pemberdayaan Pesantren Mandiri
Pedomanrakyat.com, Makassar – Yayasan Hadji Kalla melalui LAZ Hadji Kalla, bersama dengan LPPM Kalla Institute, gelar Pelatihan Pemberdayaan Pes...