Terindikasi Pungli, Pendaftaran Tenaga Kontrak Damkar Makassar Disetop Danny

Jennaroka
Jennaroka

Rabu, 03 Maret 2021 16:32

Walikota Makassar, Danny Pomanto.
Walikota Makassar, Danny Pomanto.

Pedoman Rakyat, MakassarDanny Pomanto menyetop pendaftaran calon tenaga kontrak Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Makassar. Alasannya, tidak sesuai aturan dan terindikasi pungutan liar alias pungli. “Saya batalkan karena tidak sesuai dengan aturan dan ada indikasi pungli,” ujar Danny, di kediaman pribadinya, Jalan Amirullah, Makassar, Rabu (3/3/2021).

“Ada jual formulir dan orang sudah transaksi. Kita butuh yang sesuai. Suruh tenang saja nanti kita betulkan. Jangan ada pungli,” tegas Danny.

Kedepannya, Danny akan kembali membuka pendaftaran itu. Dan dipastikan tidak seperti sebelumnya. “Kalau begitu virtual saja kalau mendaftar,” tegasnya.

Danny mengaku telah mengantongi beberapa bukti pelanggaran pendaftaran calon tenaga kontrak damkar tersebut. Sebelumnya, ratusan orang memadati Kantor Dinas Damkar Makassar, mengikuti seleksi bulan lalu. Meski kebanyakan terlihat mengenakan masker, namun mereka tampa tidak menjaga jarak hingga terlihat berkerumun.

 Komentar

Berita Terbaru
Olahraga15 Maret 2025 12:36
Kembali Cedera, Neymar Batal Perkuat Brasil, Endrick Real Madrid Masuk Jadi Pengganti
Pedomanrakyat.com, Brasil – Neymar gagal comeback ke Timnas Brasil bulan ini usai kembali mengalami cedera. Endrick dipanggil mengisi posisiny...
Olahraga15 Maret 2025 12:23
Reaksi Egy Maulana Vikri usai Dicoret Patrick Kluivert Jelang Timnas Indonesia Hadapi Australia dan Bahrain
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Nasib kurang beruntung harus dirasakan Egy Maulana Vikri yang harus dicoret dari timnas Indonesia. Egy Maulana Vikr...
Ekonomi15 Maret 2025 12:15
BI Resmi Luncurkan QRIS Tap, Simak Potensi Nilai Transaksi yang Diharapkan
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Bank Indonesia (BI) semakin masif melakukan pengembangan fitur Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS). Seca...
International15 Maret 2025 12:07
Putin Setuju Usulan AS Gencatan Senjata, Tapi Ada Syaratnya
Pedomanrakyat.com, Rusia – Presiden Rusia, Vladimir Putin, mengatakan Rusia setuju dengan usulan gencatan senjata dalam pidatonya pada Kamis (13...