Ternyata Ini yang Bikin Jokowi Masuk Muslim Paling Berpengaruh di Dunia

Editor
Editor

Rabu, 16 Desember 2020 12:00

Presiden RI, Joko Widodo
Presiden RI, Joko Widodo

Pedoman Rakyat, Jakarta – Joko Wido kembali masuk ke dalam daftar 50 besar tokoh muslim paling berpengaruh di dunia tahun 2021. Jokowi berada diurutan ke-12.

Ini bukan kali pertama Presiden RI itu masuk dalam daftar 50 tokoh muslim berpengaruh dunia. Nama mantan Wali Kota Solo itu sudah bercokol dalam daftar itu sejak 2015. Bahkan, selama masuk dalam daftar tersebut, Jokowi selalu bisa menembus 20 besar daftar tokoh muslim.

Nama Jokowi pertama kali muncul dalam daftar tersebut pada edisi 2014/2015. Saat itu, Jokowi berada di peringkat ke-11.

Jika dilihat dari situs The Muslim 500 menuliskan, Jokowi menjadi salah satu muslim berpengaruh di dunia karena merupakansosok pemimpin pertama Indonesia yang bukan dari latar belakang militer atau dinasti politik di Indonesia.

Setahun berselang, Jokowi kembali masuk dalam daftar tersebut, dan masih menempati urutan 11. Bahkan peringkat Jokowi masih di atas Putra Mahkota Arab Saudi, Mohammed bin Salman yang berada di urutan ke-14.

Pada 2017, meski masih masuk dalam 20 besar tokoh muslim paling berpengaruh, Jokowi turun dua peringkat ke posisi 13. Posisinya masih di bawah Putra Mahkota Abu Dhabi, Sheikh Mohammed bin Zayed Al-Nahyan. (adi)

 Komentar

Berita Terbaru
Metro04 November 2025 22:31
Aliyah Mustika Ilham: dr. Abdul Azis Adalah Simbol Ketulusan dan Pengabdian
Pedomanrakyat.com, Gowa – Wakil Wali Kota Makassar Aliyah Mustika Ilham menghadiri ceramah dan doa bersama mengenang aktivis kemanusiaan sekalig...
Metro04 November 2025 21:29
Lepas Sambut Pangdam Hasanuddin, Wagub Fatmawati Tegaskan Sinergi Pemprov–TNI
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi, menegaskan pentingnya sinergi yang solid antara Pemerintah Provi...
Daerah04 November 2025 20:30
Pemkab Luwu Timur Gandeng Briton Cambridge Kembangkan Sekolah dan BLK Bertaraf Internasional
Pedomanrakyat.com, Lutim – Pemerintah Kabupaten Luwu Timur (Pemkab Lutim) menandatangi Memorandum of Understanding (MoU) dengan Briton English E...
Daerah04 November 2025 19:26
Wabup Sinjai Mahyanto Tutup Kegiatan Local Digital Heroes 2025
Pedomanrakyat.com, Sinjai – Wakil Bupati Sinjai Andi Mahyanto Mazda secara resmi menutup kegiatan Local Digital Heroes Tahun 2025 untuk Sahabat ...