Terus Bergerak, Muallim Tampa Kini Sisir Warga Se-Kabupaten Bulukumba, Ada Keluarga Dan Kerabat

Muh Saddam
Muh Saddam

Senin, 13 Maret 2023 21:42

Terus Bergerak, Muallim Tampa Kini Sisir Warga Se-Kabupaten Bulukumba, Ada Keluarga Dan Kerabat

Pedomanrakyat.com, Makassar – Bakal calon anggota legislatif (Bacaleg) DPR RI dari Partai NasDem, Muallim Tampa, terus memasifkan kerja-kerja politik menjelang Pileg 2024.

Terbaru, pria yang akrab disapa MTP ini menggelar silaturahmi bersama para timnya di Desa Bontobulaeng, Kecamatan Bulukumpa, Kabupaten Bulukumba, Minggu, (12/3/2023)

Selain mengumpulkan para timnya, silaturahmi MTP ini juga dihadiri keluarga besar hingga 4 ribu masyarakat yang berasal dari di sepuluh Kecamatan di Bulukumba.

Muallim Tampa mengatakan bahwa, silaturahmi yang dilakukan Minggu kemarin, merupakan awal pergerakannya di daerah berjuluk Bumi Panrita Lopi.

“Jadi saya mulai di kampung halaman orang tua saya atau di tanah leluhur saya di Desa Bontobulaeng, Kecamatan Bulukumpa, Kabupaten Bulukumba,” kata MTP.

Politisi Partai NasDem ini mengaku telah yakin maju di Pileg, agar lebih banyak mengabdikan dirinya kepada masyarakat secara umum dan secara khusus di Bulukumba dan Sinjai.

“Jadi begini, sewaktu almarhum ibu saya masih hidup, saya sampaikan kepada ibu saya kalau kelak saya mapan dalam karir saya akan mengabdikan diri saya untuk masyarakat di legislatif. Dan ibu saya berpesan jalan lupa di kampung lelehurmu Kabupaten Bulukumba,” tuturnya.

Bacaleg DPR RI Dapil Sulsel II meliputi Kabupaten Barru, Bulukumba, Bone, Maros, Pangkep, Sinjai, Soppeng,Wajo dan Kota Parepare ini. Menjelaskan secara terperinci identitasnya di hadapan ribuan pendukungnya.

“Bapak saya orang Sinjai dan ibu saya orang Bulukumba. Alhamdulillah selama saya merantau di Jakarta saya selalu bangga dengan kedua identitas daerah yang saya cintai ini,” pungkasnya.

 Komentar

Berita Terbaru
Nasional16 April 2025 15:37
Kabar Duka, Pengacara Kondang Hotma Sitompul Meninggal Dunia
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Advokat ternama Hotma Sitompul dikabarkan telah menutup usia pada Rabu (16/4/2025) siang. Kabar itu dikonfirmasi ol...
Daerah16 April 2025 15:25
Jelang Penilaian Kabupaten Sehat, Pemkab Lutim Gelar Rapat Forum
Pedomanrakyat.com, Lutim – Menjelang penilaian Kabupaten Sehat Tahun 2025, Pemerintah Kabupaten Luwu Timur menggelar Rapat Forum yang dilaksanak...
Daerah16 April 2025 15:08
24 Pejabat Pemkab Maros Ikuti Job Fit
Pedomanrakyat.com, Maros – Sebanyak 24 pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Maros mengikuti uji kesesuaian atau job fit yang dige...
Ekonomi16 April 2025 14:58
Luar Biasa, PAD Maros Triwulan I 2025 Nyaris Tembus Rp26 Miliar
Pedomanrakyat.com, Maros — Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Maros pada triwulan pertama 2025 mencatatkan kinerja positif dengan realisasi sebe...