Pedomanrakyat.com, Jakarta – Ketua Umum (Ketum) Partai Nasdem Surya Paloh tiba di acara Apel Siaga Perubahan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta, Minggu (16/7/2023),
Dia pun didampingi dan satu mobil dengan Anies Baswedan, calon presiden (capres) yang diusung Koalisi Perubahan.
Surya Paloh turun lebih dulu dari kendaraannya yang mengantarnya.
Baca Juga :
Dia mengenakan salah satu seragam kebesaran Partai Nasdem, lengkap dengan baret di kepalanya.
Sama halnya dengan Surya Paloh, Anies Baswedan juga mengenakan baret biru tua.
Dia memakai rompi yang dilengkapi simbol bendera merah putih.
Keduanya tiba sekitar pukul 14.35 WIB dan langsung terlihat terus berdampingan erat.
Baik Surya Paloh dan Anies Baswedan secara bergantian menyalami para kader yang menyambutnya di pintu masuk VIP Stadion Utama GBK Senayan.
Diketahui, dalam Apel Siaga Perubahan, Anies Baswedan dan Ketua Umum NasDem Surya Paloh akan memberikan pidato politik.

Komentar