Tim Densus 88 Tangkap Eks Sekum FPI Munarman

Jennaroka
Jennaroka

Selasa, 27 April 2021 20:22

Eks Sekretaris Umum Front Pembela Islam (FPI) Munarman.
Eks Sekretaris Umum Front Pembela Islam (FPI) Munarman.

Pedoman Rakyat, JakartaTim Densus 88 Anti Teror Polri menangkap Eks Sekretaris Umum (Sekum) Front Pembela Islam (FPI), Munarman, Selasa (27/4/2021). Muanrman ditangkap di rumahnya, Perumahan Modern Hills, Cinangka-Pamulang, Tangerang Selatan.

Kadiv Humas Polri, Irjen Pol Argo Yuwono, membenarkan penangkapan Munarman oleh Tim Densus 88 Anti Teror Polri tersebut. “Pada hari Selasa (27/4) sekira jam 15.30 WIB. Tim Densus 88/AT menangkap pengacara HRS Munarman, SH di Perumahan Modern Hills, Cinangka-Pamulang, Tangerang Selatan,” katanya.

Argo menjelaskan, Munarman diduga menggerakkan orang lain untuk melakukan tindak pidana terorisme. Selain itu, lanjut Argo, Munarman diduga menyembunyikan informasi perihal terorisme.

“Munarman diduga menggerakkan orang lain untuk melakukan tindak pidana terorisme, bermufakat jahat untuk melakukan tindak pidana terorisme dan menyembunyikan informasi tentang tindak pidana terorisme,” jelasnya.

 Komentar

Berita Terbaru
Politik22 November 2024 22:18
Meski “Dihalangi” Dua Truk, Puluhan Ribu Masyarakat Pinrang Tetap Setia Kawal Kemenangan Iwan-Sudirman
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Pasangan calon atau Paslon Bupati dan wakil Bupati Pinrang, Andi Irwan Hamid-Sudirman Bungi, menggelar kampanye akb...
Politik22 November 2024 20:47
Dihadapan Puluhan Ribu Masyarakat, Irwan-Sudirman Komitmen Perjuangkan Kemajuan Pinrang
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Puluhan Ribu masyarakat banjiri kampanya Akbar pasangan calon atau Paslon Bupati dan wakil Bupati Kabupaten Pinrnag...
Politik22 November 2024 19:42
Dari Warkop Hingga Kolong Rumah, RMS Keliling Enrekang Demi Kampanyekan Andalan Hati dan Ucu-Iwan
Pedomanrakyat.com, ENREKANG – Tahapan pemungutan suara Pilkada serentak 2024 yang jatuh pada 27 November mendatang tinggal menghitung hari. Disi...
Artikel22 November 2024 19:15
Sejak Indonesia Merdeka, Mobil Akhirnya Tembus ke Desa Kariango Setelah Ditangani di Era Andi Sudirman
Pedomanrakyat.com, PINRANG – Warga Pinrang merasakan langsung manfaat atas pembangunan jalan dan jembatan yang menghubungkan Desa Letta dan Desa...