Tindak Lanjuti Peringatan WHO, IDI Bentuk Satgas Cacar Monyet

Nhico
Nhico

Selasa, 02 Agustus 2022 14:32

Cacar Monyet.(F-INT)
Cacar Monyet.(F-INT)

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Pengurus Besar Ikatan Dokter Indonesia (PB IDI) membentuk satuan tugas (satgas) cacar monyet (monkeypox) guna mengantisipasi sekaligus memantau perkembangan wabah penyakit ini di Indonesia.

Hal ini sebagai upaya menindaklanjuti ditetapkannya penyakit cacar monyet itu sebagai darurat kesehatan global oleh Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) pada Juli kemarin.

Satgas Cacar Monyet PB IDI diketuai oleh dr Hanny Nilasari dan terdiri dari sejumlah organisasi profesi mulai dari Perhimpunan Ahli Penyakit Dalam Indonesia (PAPDI), Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI), Perhimpunan Dokter Spesialis Kulit Indonesia (Perdoski), Perhimpunan Dokter Spesialis Mikrobiologi Klinik Indonesia (PAMKI) dan Perhimpunan Dokter Spesialis Patologi Klinik dan Kedokteran Laboratorium Indonesia (PDS Patklin).

“PB IDI telah menetapkan Satgas Monkeypox sebagai respons terhadap penetapan WHO dan cacar monyet ini harus menjadi perhatian di seluruh dunia,” kata Ketua Bidang Kajian Penanggulangan Penyakit Menular PB IDI, dr Agus Dwi Susanto dalam konferensi pers daring, Selasa (2/8/2022).

 Komentar

Berita Terbaru
Politik22 November 2024 20:47
Dihadapan Puluhan Ribu Masyarakat, Irwan-Sudirman Komitmen Perjuangkan Kemajuan Pinrang
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Puluhan Ribu masyarakat banjiri kampanya Akbar pasangan calon atau Paslon Bupati dan wakil Bupati Kabupaten Pinrnag...
Politik22 November 2024 19:42
Dari Warkop Hingga Kolong Rumah, RMS Keliling Enrekang Demi Kampanyekan Andalan Hati dan Ucu-Iwan
Pedomanrakyat.com, ENREKANG – Tahapan pemungutan suara Pilkada serentak 2024 yang jatuh pada 27 November mendatang tinggal menghitung hari. Disi...
Artikel22 November 2024 19:15
Sejak Indonesia Merdeka, Mobil Akhirnya Tembus ke Desa Kariango Setelah Ditangani di Era Andi Sudirman
Pedomanrakyat.com, PINRANG – Warga Pinrang merasakan langsung manfaat atas pembangunan jalan dan jembatan yang menghubungkan Desa Letta dan Desa...
Artikel22 November 2024 18:17
Lapangan Mattiro Deceng Bak Lautan Manusia, Puluhan Ribu Masyarakat Pinrang Hadiri Kampanye Akbar Iwan-Sudirman
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Lapangan Mattiro Deceng, Keluraham Mattiro Deceng, Kecamatan Tiroang, Kabupaten Pinrang. Berubah menjadi lautan man...