TNI AD Siapkan Pasukan dan Alutsista untuk ke Gaza

Nhico
Nhico

Sabtu, 22 Juni 2024 20:17

Pasukan TNI AD.(F-INT)
Pasukan TNI AD.(F-INT)

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Kepala Dinas Penerangan TNI AD (Kadispenad) Brigjen Kristomei Sianturi menyatakan, pihaknya siap menyesuaikan kebutuhan Mabes TNI dalam misi perdamaian di Jalur Gaza, Palestina jika terlaksana nanti.

“Mabes akan meminta dari setiap mabes angkatan, apa yang dikirimkan. Di situlah kami akan menyesuaikan apa yang dibutuhkan,” kata Kristomei saat ditemui di kawasan SCBD, Jakarta, Sabtu (22/6/2024).

“Intinya pemerintah menyatakan siap membantu. Maka, kami pastikan kami siap, tinggal tunggu perintah dari Mabes TNI,” kata Kristomei.

Sejumlah kesiapan itu meliputi beberapa kebutuhan di Gaza, seperti pasukan untuk perbantuan medis, pemugaran infrastruktur, dan pengamanan.

Penyiapan alat utama sistem senjata (alutsista) juga diklaim masuk dalam daftar persiapan guna memenuhi kebutuhan misi perdamaian ke Gaza.

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah04 November 2025 14:55
Pemkab Sinjai Libatkan Kelompok Masyarakat Bahas RPJP Tahura
Pedomanrakyat.com, Sinjai – Asisten Administrasi Umum Sekretariat Daerah Kabupaten (Setdakab) Sinjai, Andi Ariany Djalil, mewakili Sekretaris Daerah...
Metro04 November 2025 14:27
Kapolda Sulsel Tekankan Pelaksanaan Program Arah Kebijakan Presiden
Pedomanrakyat.com, Makassar – Kapolda Sulawesi Selatan Irjen Pol. Djuhandhani Rahardjo Puro, S.H., M.H., menyampaikan Commander Wish kepada selu...
Ekonomi04 November 2025 14:13
Target PAD Maros Naik Rp38 Miliar, Fokus pada Pajak dan Retribusi
Pedomanrakyat.com, Maros – Pemerintah Kabupaten Maros menargetkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) tahun 2026 sebesar Rp380 miliar, naik sekitar Rp38 mi...
Daerah04 November 2025 13:40
Enam Puskesmas Lutim Raih Sejumlah Penghargaan di Jampusnas 2025
Pedomanrakyat.com, Lutim – Enam puskesmas di Luwu Timur kembali menorehkan prestasi membanggakan di tingkat nasional pada ajang Jambore Puskesma...