Pedoman Rakyat, Pangkep – Intensitas hujan yang tinggi selama dua hari mengguyur wilayah kabupaten Pangkep, mengakibatkan sejumlah titik terendam banjir, Rabu (10/3/2021).
Tak terkecuali wilayah perkotaan, jalan Matahari, jalan M Arsyad B, Makodim 1421 Pangkep dan Mapolres Pangkep.
Bupati Pangkep Muhammad Yusran Lalogau, didampingi Plt Sekda Irdas dan dinas terkait memantau sejumlah titik banjir.
Baca Juga :
Dikatakan MYL, segala upaya akan dilakukan oleh Pemkab Pangkep agar genangan dan banjir segera surut.
Diantaranya, menyiapkan tiga pompa untuk mempercepat aliran air dan menghilangkan genangan.
“Dan setelah banjir surut, kita akan lakukan pembersihan saluran-saluran. Kita juga akan membuat saluran-saluran baru, agar aliran air lancar dan tak terjadi lagi genangan. Pemkab akan melakukan segala upaya, agar genangan ini segera hilang,” katanya
Komentar