Update Harga BBM Hari Ini: Pertalite Masih Rp 7.650 per Liter, Non-Subsidi Turun Harga

Editor
Editor

Kamis, 01 September 2022 13:27

Pelayanan di Pertamina.(F-INT)
Pelayanan di Pertamina.(F-INT)

Pedomanrakyat.com, Jakarta – PT Pertamina (Persero) menurunkan harga bahan bakar minyak (BBM) umum mulai 1 September 2022.

Jenis BBM non-subsidi yang mengalami penurunan harga adalah Pertamax Turbo, Dexlite, dan Pertamina Dex.

Dengan penyesuaian ini, BBM jenis Pertamax Turbo turun Rp2.000 per liter menjadi Rp15.900 per liter dari sebelumnya Rp17.900 per liter.

Kemudian, Pertamina Dex mengalami penurunan mencapai Rp1.500 per liter menjadi Rp17.400 per liter dari sebelumnya Rp 18.900 per liter.

taboola mid articleSementara itu, BBM Dexlite mengalami penurunan Rp7000 per liter menjadi Rp17.100 per liter dari sebelumnya Rp18.900 per liter.

“Penyesuaian harga bahan bakar minyak (BBM) Umum dalam rangka mengimplementasikan Keputusan Menteri (Kepmen) ESDM No. 62 K/12/MEM/2020 tentang Formula Harga Dasar Dalam Perhitungan Harga Jual Eceran Jenis Bahan Bakar Minyak Umum Jenis Bensin dan Minyak Solar yang Disalurkan Melalui Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum,” tulis Pertamina dalam pernyataannya, Jakarta, Kamis (1/9).

Penyesuaian harga ini tidak berlaku bagi BBM subsidi jenis Pertalite maupun Pertamax.

Dengan ini harga untuk BBM jenis Pertalite tetap dijual Rp7.650 per liter di seluruh wilayah Indonesia. Sedangkan Pertalite masih stabil Rp12.500 per liter.

 

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah21 September 2024 22:01
Jubir Andi Sudirman Memuji Langkah PJ Gubernur Sulsel Prof Zudan Lanjutkan Subsidi Penerbangan
Pedomanrakyat.com, Selayar – Program subsidi penerbangan yang dirintis pertama kali oleh Gubernur Sulsel Periode 2021-2023, Andi Sudirman Sulaim...
Politik21 September 2024 19:59
Cicu Optimis Seto-Rezki Menang Besar di Bunga Eja Beru: InsyaAllah Kemenangan Capai 80 Persen
Pedomanrakyat.com, Makassar – Tim Pemenangan Sehati, menargetkan 80 persen kemenangan untuk Kandidat calon Wali Kota dan wakil Wali Kota Makassa...
Politik21 September 2024 18:22
KPU Sulsel Rakor Bahas Batasan Dana Kampanye Paslon Cagub-Cawagub Sulsel
Pedomanrakyat.com, Makassar – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulawesi Selatan melaksanakan Rapat Koordinasi (Rakor), di Hotel Claro Makassar, Sabtu...
Politik21 September 2024 15:33
Fatmawati Rusdi di Mata Milenial Maros: Perempuan Inspiratif
Pedomanrakyat.com, Makassar – Kehadiran bakal calon gubenur Sulawesi Selatan (Sulsel), Fatmawati Rusdi, dalam sebuah talk show di Warkop Berkah, Kec...