Pedoman Rakyat, Makassar – Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Nasdem Sulsel menyalurkan bantuan ke korban Gempa bumi di Majene-Mamuju, Sulawesi Barat, pada Senin (18/1/2021)
Penyaluran bantuan logistik diantar langsung oleh Sekretaris DPW Sulsel Syaharuddin Arif didampingi Ketua DPD Nasdem Pinrang Faizal Tahir Syarkawih serta pengurus Nasdem
Syaharuddin Arif mengatakan setidaknya ada 30 relawan Nasdem Peduli yang turun untuk bergabung dengan pengurus Nasdem dari wilayah lainnya.
Baca Juga :
“Mewakili Kakak Ketua DPD partai NasDem Sulsel Rusdi Masse sebagai bentuk empati dan care terhadap saudara-saudara kita yang ada di Sulbar, hari ini partai Nasdem Sulawesi Selatan mengantarkan bantuan logistik sebanyak 11 mobil,” kata Syahar, sapaan karibnya.
“Kita sudah ditunggu oleh pengurus Nasdem disana yang sudah mendirikan Posko dan relawan akan berada disana selama satu minggu,” kata Wakil Ketua DPRD Sulsel
Lanjut Syaharuddin menambahkan bantuan ini berupa sembako, alat penerangan serta susu bayi yang sangat dibutuhkan para pengungsi
“Semoga bantuan ini dapat meringankan dan membantu para saudara-saudara kita yang terkena musiba” ucapnya. (*)
Komentar