Viral, Ada Umpatan ke Anies Saat Debat Capres

Nhico
Nhico

Senin, 08 Januari 2024 19:49

Viral, Ada Umpatan ke Anies Saat Debat Capres

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka buka suara ihwal adanya umpatan yang dilontarkan kepada capres nomor urut 1 Anies Baswedan saat debat capres kedua Pilpres 2024 di Istora Senayan, Jakarta (7/1).

Dalam video yang beredar di media sosial terlihat umpatan itu diduga diucapkan oleh seseorang yang berada di area pendukung Prabowo-Gibran.

Wakil Ketua TKN Prabowo-Gibran Grace Natalie mengaku belum bisa memastikan apakah umpatan itu disampaikan oleh pendukung Prabowo-Gibran.

Kendati demikian, ia mengatakan perbuatan tersebut tidak dapat dibenarkan.

Di sisi lain, Juru Bicara Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) Usamah Abdul Aziz mengaku mendengar umpatan tersebut.

Namun, ia mengaku belum dapat memastikan apa umpatan yang disampaikan oleh orang yang belum diketahui identitasnya itu.

“Ini masih rancu antara bangsat atau bacot, yang terdengar jelas bacot,” imbuhnya.

 Komentar

Berita Terbaru
Politik07 Februari 2025 15:30
Tahu Rumah Mantan Anggota DPRD Sidrap Ludes Terbakar, Legislator NasDem Abd Rahman Langsung Turun Beri Suport dan Bantuan
Pedomanrakyat.com, Sidrap – Musibah yang menimpa setiap manusia tidak ada yang tahu, kita cuma bisa menerima takdir dan bersabar menghadapinya. Sepe...
Daerah07 Februari 2025 15:15
Bupati Maros Chaidir Syam Kobarkan Semangat Siswa D’Mentor Academy Menuju Polri
Pedomanrakyat.com, Maros – Bupati Maros, H.A.S Chaidir Syam, memberikan motivasi langsung kepada para siswa D’Mentor Academy yang tengah mempe...
Daerah07 Februari 2025 14:51
Pemkab Lutim Hibahkan Lahan untuk Pengembangan Fasilitas Polres Luwu Timur, Dihadiri Bupati Terpilih Ibas
Pedomanrakyat.com, Lutim – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Luwu Timur menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan pelayanan kepolisian dengan mengh...
Ekonomi07 Februari 2025 14:17
Jangan Lupa Hadir, Kota Palopo Jadi Tuan Rumah Festival dan Kontes Durian Sulselbar
Pedomanrakyat.com, Palopo – Pemerintah Kota Palopo menyambut baik rencana penyelenggaraan Festival dan Kontes Durian Sulawesi Selatan dan Barat ...