Wabendum Timnas Fatmawati Rusdi Hadiri Langsung Rapat Konsolidasi Perdana TKD AMIN Sulsel

Muh Saddam
Muh Saddam

Rabu, 10 Januari 2024 23:52

Wabendum Timnas Fatmawati Rusdi Hadiri Langsung Rapat Konsolidasi Perdana TKD AMIN Sulsel

Pedomanrakyat.com, Makassar – Tim Kampanye Daerah (TKD) Pasangan Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN) Sulawesi Selatan menggelar rapat konsolidasi perdana.

Rapat perdana tersebut dipimpin langsung oleh Ketua TKD AMIN Sulsel, Syaharuddin Alrif didampingi Sekretaris TKD Amri Arsyid dan Bendahara TKD AMIN Azhar Arsyad, di NasDem Tower, Rabu (10/1/2024).

Dalam kesempatan ini juga dihadiri langsung Wakil Bendahara Umum (Wabendum) Timnas AMIN Fatmawati Rusdi, Ketua Dewan Penasehat TKD Tenri Olle Yasin Limpo dan seluruh pengurus dan Relawan AMIN Sulsel.

Wabendum Timnas AMIN, Fatmawati Rusdi, mengucapkan terimakasih kepada kita semua dengan jiwa besar telah meringankan langkahnya untuk hadir di rumah besar Partai NasDem pemenangan AMIN Sulsel.

“Sebagaimana komitmen kita semua untuk memenangkan AMIN di Sulsel dan tentunya ini pertemuan pertama untuk TKD untuk konsolidasi,” kata Fatmawati Rusdi dalam sambutannya.

Kendati demikian kata, Caleg DPR RI Partai NasDem Dapil Sulawesi Selatan 1 (satu) ini, dirinya dengan beberapa simpul relawan AMIN Sulsel sudah menggelar pertemua sebanyak kali di ruangan ini.

“Alhamdulillah Bapak/Ibu kalau melihat semangatnya relawan yang luar biasa. Saya sangat meyakini, InsyaAllah tentunya pasangan AMIN di Sulsel ini dengan gerakan langkah konkrik yang telah relawan betul-betul relawan yang secara sukarela, ini perlu diapresiasi,” terangnya.

Fatmawati Rusdi sekaligus Wabendum DPP NasDem ini juga mengungkapkan bahwa, rapat di TKN hampir setiap Minggu dilaksanakan. Tapi lebih ke teknisnya itu tentu dikondisikan dengak kondisi wilayah masing-masing.

Termasuk kata dia, di Daerah Sulsel ini bagian dalam konsolidasi tersebut adalah untuk penguatan struktur, karena masih ada yang belum mendapatkan Surat Keputusan (SK).

“Tentunya ini yang perlu segara mungkin diselesaikan, begitu juga dengan 34 hari kedepan. Ini perlu lebih serius kita bahas langkah-langkah konkrik yang mau dilaksanakan,” terang Fatmawati Rusdi.

Dalam kesempatan ini juga dibahas tentang rencana kedatangan Capres Anies ke beberapa Daerah di Sulsel. Seperti di Kabupaten Bone, Barru dan Kota Makassar.

“Ini harus kita bicarakan lebih detail lagi meskipun sebenatnya tentaip acaranya, sudah ada. Tapi kita juga perlu kita detaikan lagi atau kita harus ada plain B karena ada beberapa pertimbangan, mengingat jarak Bone,” jelasnya.

“Kemudian di Makassar ada beberapa titik dan itu sangat perlu. Jangan sampai masyarakat atau pun relawan kecewa kalau sampai sudah bikin titik, namun tidak terjangkau. Apalagi hari itu pak Anies tidak nginap disini dari papua,” kunci Mantan Wakil Wali Kota Makassar ini.

 Komentar

Berita Terbaru
Politik27 Juli 2024 12:15
Soal Keunggulan Telak Andi Sudirman dalam Survei Indikator, Dr. Adi Suryadi Culla: Tidak Mengejutkan
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pengamat politik dari Universitas Hasanuddin (Unhas) Dr. Adi Suryadi Culla mengaku tidak terkejut dengan hasil sur...
Metro27 Juli 2024 00:45
Dj Asal Makassar Maya Yulanda Tutup Kemeriahan Panggung Utama F8 Makassar di Malam Kedua
Pedomanrakyat.com, Makassar – Dj cantik asal Makassar Maya Yulanda berhasil mengguncang Panggung Utama F8 Makassar di Tugu MNEK, Jumat (26/7/202...
Metro27 Juli 2024 00:40
Kreativitas Pelajar dengan Panggung Fashion Show di F8
Pedomanrakyat.com, Makassar- Makassar International Eight Festival & Forum (F8) memberi panggung bagi siswa-siswi SMK Kota Makassar untuk memamerk...
Metro27 Juli 2024 00:37
F8 Makassar Gelar Nobar Trailer ‘Uang Panai 2’ Bareng Para Pemeran Utama
Pedomanrakyat.com, Makassar- Para pemeran utama film bioskop ‘Uang Panai 2’ hadir di Festival Film F8 Makassar untuk peluncuran resmi film...