Wabup Wajo Lepas Penyaluran 1.364 Paket Ramadhan Merdeka

Nhico
Nhico

Selasa, 18 Maret 2025 12:28

Wabup Wajo Lepas Penyaluran 1.364 Paket Ramadhan Merdeka.
Wabup Wajo Lepas Penyaluran 1.364 Paket Ramadhan Merdeka.

Pedomanrakyat.com, Wajo – Wakil Bupati Wajo, dr. H. Baso Rahmanuddin, menghadiri dan melepas penyaluran Paket Ramadhan Merdeka di Kantor Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Wajo, Senin (17/03).

Ketua BAZNAS Kabupaten Wajo, Mansur, menjelaskan, “Kami dalam mendistribusikan Paket Ramadhan Merdeka bekerja sama dengan Polres Wajo dan Kodim 1406 Wajo.

Mobil operasional mereka digunakan untuk mengangkut paket tersebut ke 14 kecamatan, dengan total 1.364 paket. Mudah-mudahan paket ini membawa keberkahan bagi mereka yang membutuhkan,” ucap Mansur.

Wakil Bupati Wajo, dr. H. Baso Rahmanuddin, yang hadir melepas penyaluran Paket Ramadhan Merdeka, menyampaikan bahwa sebanyak 1.364 paket telah disalurkan, dengan nilai Rp200.000 per paket.

Pada kesempatan tersebut, dirinya juga langsung menyerahkan zakatnya di BAZNAS Wajo, yang diterima langsung oleh Ketua BAZNAS Wajo.

“Kami mengimbau dan mengajak semua pihak, termasuk ASN, para muzakki (pemberi zakat), serta seluruh lapisan masyarakat Kabupaten Wajo yang mampu, untuk ikut berpartisipasi dalam menyetorkan zakatnya di BAZNAS Kabupaten Wajo. Insya Allah, zakat ini akan tersalurkan dengan baik kepada mereka yang membutuhkan, seperti kaum fakir miskin dan dhuafa, serta akan bernilai ibadah di sisi Allah SWT,” tutupnya.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro26 April 2025 20:11
PKK Sulsel Pertemuan dengan PKK Kabupaten/Kota, Guna Samakan Persepsi Kepengurusan dan Program Kerja
Pedomanrakyat.com, Makassar – Tim Penggerak PKK Provinsi Sulawesi Selatan melaksanakan pertemuan tentang penyamaan persepsi pengurus bersama TP ...
Metro26 April 2025 20:07
Fatmawati Rusdi: Pemprov Sulsel Dukung Percepatan Pendirian Koperasi Desa Merah Putih di Semua Desa
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wakil Gubernur (Wagub) Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi, menyatakan komitmennya pada pembentukan Koperasi Desa Merah ...
Metro26 April 2025 17:30
Pemkot-Muhammadiyah Perkuat Sinergi Bangun Makassar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin mengajak Muhammadiyah Kota Makassar untuk terus memperkuat sinergi dalam mend...
Metro26 April 2025 14:23
Wagub Sulsel Fatmawati Rusdi Dorong Pemuda Kristen Jadi Agen Perdamaian dan Persatuan
Pedomanrakyat.com, Makassar – Lebih dari seribu pemuda-pemudi Kristen dari berbagai kelompok (denominasi) gereja se-Sulawesi Selatan berkumpul d...