Waka DPRD Gowa Tyna Haji Ti’no Hadiri Musrenbang, Sebut Sebagai Momentum Strategis

Muh Saddam
Muh Saddam

Selasa, 17 Juni 2025 19:35

Wakil Ketua DPRD Kabupaten Gowa, Tyna Haji Ti'no Dg Mawangi mengahdiri kegiatan Musrenbang.
Wakil Ketua DPRD Kabupaten Gowa, Tyna Haji Ti'no Dg Mawangi mengahdiri kegiatan Musrenbang.

Pedomanrakyat.com, Gowa – Wakil Ketua DPRD Kabupaten Gowa, Tyna Haji Ti’no Dg Mawangi mengahdiri kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kabupaten Gowa.

Musrenbang yang digelar Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa ini, berlangsung di Padivalley Golf Club & Resto, Pattalassang, Gowa, pada Senin 16/6/2025).

Dimana, kegiatan ini merupakan tahapan penting dalam proses penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Gowa tahun 2025-2029 sekaligus Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tahun 2026.

Wakil Ketua DPRD Gowa, Tyna Haji Ti’no Dg Mawangi menegaskan pentingnya sinergi antara pemerintah daerah dan seluruh pemangku kepentingan dalam merumuskan arah pembangunan yang inklusif dan berkelanjutan.

“Musrenbang ini adalah momentum strategis untuk menentukan prioritas pembangunan yang benar-benar menyentuh kebutuhan masyarakat,” terang Legislator NasDem ini.

“Kolaborasi semua pihak sangat diperlukan agar RPJMD dan RKPD yang disusun benar-benar relevan dan berdaya guna,” tambahnya.

Musrenbang tersebut dihadiri oleh berbagai elemen, termasuk perwakilan OPD, tokoh masyarakat, serta akademisi yang memberikan masukan untuk memperkuat perencanaan pembangunan Kabupaten Gowa di masa mendatang.

Proses ini diharapkan mampu menghasilkan program-program prioritas yang mendorong pertumbuhan ekonomi daerah, peningkatan kualitas infrastruktur, dan kesejahteraan masyarakat.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro04 November 2025 21:29
Lepas Sambut Pangdam Hasanuddin, Wagub Fatmawati Tegaskan Sinergi Pemprov–TNI
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi, menegaskan pentingnya sinergi yang solid antara Pemerintah Provi...
Daerah04 November 2025 20:30
Pemkab Luwu Timur Gandeng Briton Cambridge Kembangkan Sekolah dan BLK Bertaraf Internasional
Pedomanrakyat.com, Lutim – Pemerintah Kabupaten Luwu Timur (Pemkab Lutim) menandatangi Memorandum of Understanding (MoU) dengan Briton English E...
Daerah04 November 2025 19:26
Wabup Sinjai Mahyanto Tutup Kegiatan Local Digital Heroes 2025
Pedomanrakyat.com, Sinjai – Wakil Bupati Sinjai Andi Mahyanto Mazda secara resmi menutup kegiatan Local Digital Heroes Tahun 2025 untuk Sahabat ...
Daerah04 November 2025 18:29
Pemkab Sidrap Pacu Inovasi Digital dengan Dukungan AI
Pedomanrakyat.com, Sidrap – Pemerintah Kabupaten Sidrap menunjukkan komitmen dalam memacu inovasi digital dan memperkuat tata kelola pemerintaha...