Pedomanrakyat.com, Parepare – Kegiatan Halal bi halal yang digelar pengurus Pusat Ikatan Keluarga Alumni (IKA) SMA Negeri Satu (Smansa) Parepare yang akan digelar 03 April mendatang di Auditorium BJ Habibie disupport walikota Parepare H Tasming Hamid (TSM).
” Insya Allah siap hadir dalam kegiatan Halal bi halal Smansa. Apalagi momen untuk menjalin tali silaturrahmi, ‘ ujar Ketua NasDem Parepare.
Baca Juga :
Menurutnya konstribusi alumni Smansa sangat dibutuhkan dalam membangun kota Parepare. ” Kita semua tahu banyak alumni Smansa hebat-hebat dan memegang peranan penting baik eksekutif, yudikatif, legislatif dan swasta, ” ujar pemimpin yang low profil ini.
Ketua Harian IKA Smansa Andi Fachruddin Umar mengaratakan, kegiatan ini bertujuan mempererat hubungan silaturahmi antara sesama alumni Smansa “Kegiatan HBH IKA Smansa ini, sebagai ajang silaturahmi antara para alumni Smansa setelah perayaan Idul Fitri “, ujarnya.
Komentar