Pedoman Rakyat, Masamba – Banjir kembali menerjang kota Masamba, Kabupaten Luwu Utara, Senin (13/07/2020) sekitar pukul 21.00 wita.
Hujan yang terjadi selama beberapa hari membuat sungai Masamba meluap. Akibatnya, sejumlah rumah yang berada di bantaran sungai kini terendam.
Bahkan air meluap hingga ke jalan poros. Dalam video yang beredar, air sudah melewati bagian atas jembatan.
Baca Juga :
Sampai saat ini, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Luwu Utara terus menyiagakan seluruh personilnya untuk evakuasi warga.
Dari video yang beredar luas, salah seorang warga Luwu Utara, meminta tolong melalui media sosial viral. Diketahui, warga tersebut minta tolong karena rumahnya terendam banjir
Sejumlah warga dievakuasi menggunakan eskavator karena terjebak di atas pohon. Banjir disebabkan meluapnya Sungai Masamba. Banjir yang datang tiba-tiba membuat warga panik dan ketakutan. (adi)
Komentar