WTP ke-12, Bupati Pangkep Yusran: Hasil Kerja Kolaboratif!

Nhico
Nhico

Selasa, 16 Mei 2023 17:26

WTP ke-12, Bupati Pangkep Yusran: Hasil Kerja Kolaboratif!

Pedomanrakyat.com, Pangkep – Pemerintah kabupaten Pangkajene dan kepulauan(Pangkep) berhasil meraih opini wajar tanpa pengecualian(WTP) laporan hasil pemeriksaan keuangan(LHP) Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) dari Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia(BPKRI).

Bupati Pangkep Muhammad Yusran Lalogau(MYL) mengatakan raihan WTP ini hasil kerja sama jajaran pemkab Pangkep.

Mantan ketua DPRD Pangkep itu juga berharap capaian ini menjadi penyemangat untuk meningkatkan kinerja aparat pemerintah kabupaten Pangkep dan pelayanan kepada masyarakat.

“Alhamdulillah kita bersyukur dapat opini WTP, ini tentu menjadi motivasi untuk kami terus bekerja dengan baik, bukan menjadi sebaliknya, karena sudah raih WTP kinerja jadi menurun,”katanya.

Kepala badan pengelola keuangan daerah(BKAD) Pangkep, Asri menambahkan raihan opini WTP ini merupakan yang ke-12 kali.

“Alhamdulillah ini WTP ke-12, dan 11 kali secara berturut-turut,”katanya.

Serah terima LHP LKPD oleh BPK perwakilan Provinsi Sulawesi selatan oleh wakil Bupati Pangkep Syahban Sammana didampingi wakil ketua DPRD Pangkep Sofyan Razak, di gedung BPK Sulsel, Selasa(16/5/23).

 Komentar

Berita Terbaru
Politik24 November 2024 22:23
Dihadiri Fatmawati Rusdi, Ustaz Das’ad Latif Ajak Warga Makassar Jaga Kebersamaan di Momen Politik
Pedomanrakyat.com, Makassar – Anggota Dewan Pertimbangan DPP Partai Nasdem, Fatmawati Rusdi, menghadiri zikir dan doa bersama bertajuk “...
Artikel24 November 2024 22:01
Ribuan Warga Pinrang Larut dalam Doa-Dzikir Bersama yang Digelar RMS Community
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Ribuan masyarakat Kabupaten Pinrang menghadiri kegiatan Doa dan Dzikir Bersama yang digelar RMS Community di Rumah ...
24 November 2024 18:58
Apel Siaga, Bawaslu Makassar Komitmen Kawal Pilkada 2024 dengan Pengawas Ad-Hoc
Pedomanrakyat.com, Makassar – Bawaslu Makassar mengakhiri masa kampanye Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 Bawaslu Kota Makassar ge...
Nasional24 November 2024 18:24
Gibran Minta PPDB Zonasi Dihapus, Ombudsman: Zonasi untuk Pemerataan Pendidikan
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Ombudsman RI menilai, sistem zonasi masih sangat relevan diberlakukan untuk mendorong pemerataan kualitas dan fasilitas...