4 Tips Menjaga Kuota Internet agar Tak Mudah Habis

Editor
Editor

Minggu, 05 Juli 2020 17:42

4 Tips Menjaga Kuota Internet agar Tak Mudah Habis

Pedoman Rakyat – Di tengah pandemi Covid-19, sebagian orang terpaksa bekerja dari rumah. Hal ini guna memutus penyebaran pandemi agar tidak semakin meluas.

Saat bekerja di rumah atau work from home (WFH), Anda perlu menyiapkan kuota data internet yang cukup. Agar kuota internet tidak mudah habis, berikut hal yang bisa Anda lakukan digabung dari berbagai sumber.

1. Aktifkan Data Saver di Chrome

Chrome merupakan salah satu aplikasi yang paling sering digunakan banyak orang. Jika ingin menghemat kuota saat berinternet ria menggunakan Chrome, pengguna bisa memanfaatkan fitur Data Saver.

Langkah pertama yang harus dilakukan adalah masuk ke Chrome kemudian pilih menu pengaturan yang dapat diakses di pojok kanan atas, lalu buka Data Saver atau Penyimpanan Data dan aktifkan.

2. Pembatasan Penggunaan Data

Hal ini dilakukan agar pengguna dapat mengatur kuota internet setiap harinya. Jika sudah mendekati batas penggunaan kuota, akan ada peringatan. Caranya cukup mudah, dengan menyetel pembatasan pemakaian data yang memang telah ada di smartphone.

Cara pengaturannya cukup sederhana yakni masuk ke menu Setting (pengaturan) kemudian pilih Connections (koneksi) lalu klik Set mobile data limit atau Limit mobile data usage.

3. Batasi Background

Biasanya, aplikasi-aplikasi seperti WhatsApp, Facebook, Instagram atau bahkan game online, jika tidak dimatikan, akan terus berjalan dan ‘mencuri’ kuota internet secara diam-diam.

Untuk mengatasi hal tersebut, pengguna sebaiknya membuka pengaturan (Setting) lalu klik data usage. Nantinya akan ada berbagai aplikasi yang muncul berdasarkan seberapa banyak data kuota yang dipakai. Klik aplikasi yang ingin dibatasi, kemudian klik Restrict app background data.

4. Matikan Update Aplikasi Secara Otomatis

Kasus ini yang paling sering dihadapi pengguna smartphone yakni update aplikasi secara otomatis. Seperti diketahui, ada beberapa aplikasi yang punya kapasitas cukup besar, terlebih jika sudah ada pengumuman pembaharuan.

Pengguna smartphone harus memperhatikan setting untuk tidak terupdate secara otomatis. Caranya, bukalah Play Store, klik Settings Auto-update apps.

Di situ ada tiga pilihan yang bisa dipilih dan sebaiknya pilih Over Wi-Fi only atau Don’t auto-update apps untuk menghindari update dengan paket data. (*)

 Komentar

Berita Terbaru
Metro04 November 2025 22:31
Aliyah Mustika Ilham: dr. Abdul Azis Adalah Simbol Ketulusan dan Pengabdian
Pedomanrakyat.com, Gowa – Wakil Wali Kota Makassar Aliyah Mustika Ilham menghadiri ceramah dan doa bersama mengenang aktivis kemanusiaan sekalig...
Metro04 November 2025 21:29
Lepas Sambut Pangdam Hasanuddin, Wagub Fatmawati Tegaskan Sinergi Pemprov–TNI
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi, menegaskan pentingnya sinergi yang solid antara Pemerintah Provi...
Daerah04 November 2025 20:30
Pemkab Luwu Timur Gandeng Briton Cambridge Kembangkan Sekolah dan BLK Bertaraf Internasional
Pedomanrakyat.com, Lutim – Pemerintah Kabupaten Luwu Timur (Pemkab Lutim) menandatangi Memorandum of Understanding (MoU) dengan Briton English E...
Daerah04 November 2025 19:26
Wabup Sinjai Mahyanto Tutup Kegiatan Local Digital Heroes 2025
Pedomanrakyat.com, Sinjai – Wakil Bupati Sinjai Andi Mahyanto Mazda secara resmi menutup kegiatan Local Digital Heroes Tahun 2025 untuk Sahabat ...