7.573 Jemaah Lunasi Biaya Haji 1446 H di Hari Pertama Dibuka Pelunasan

Muh Saddam
Muh Saddam

Jumat, 14 Februari 2025 22:04

Ilustrasi Calon Haji.(F-INT)
Ilustrasi Calon Haji.(F-INT)

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Pelunasan Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) bagi Jemaah Reguler 1446 H/2025 M sudah dibuka. Sampai penutupan sore ini, lebih 7.500 jemaah telah melunai biaya haji.

“Alhamdulillah, tahap pelunasan biaya haji sudah dibuka. Pada penutupan sore ini, ada 7.573 jemaah reguler yang telah melunasi biaya haji,” kat Direktur Layanan Haji Dalam Negeri Muhammad Zain, seperti dikutip dari laman resmi Kemenag, Jumat (14/2/2025).

Jemaah haji sudah membayar setoran awal. Mereka juga mendapat nilai manfaat yang masuk melalui virtual account. Dalam proses pelunasan, mereka tinggal membayar selisihnya,” sambungnya.

Pelunasan biaya haji bagi jemaah reguler berlangsung dari 14 Februari sampai 14 Maret 2025. Tahap ini dibuka menyusul terbitnya Keputusan Presiden (Keppres) tentang Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji 1446 Hijriah/2025 Masehi yang bersumber dari Biaya Perjalanan Ibadah Haji dan Nilai Manfaat sudah terbit. Keppres Nomor 6 tahun 2025 ini ditandatangani Presiden pada 12 Februari 2025.

Menurut Muhammad Zain, pihaknya telah merilis daftar nama jemaah haji reguler yang masuk alokasi kuota tahun 1446 H/2025 M. Ada dua kriteria jemaah haji reguler yang masuk dalam alokasi kuota haji tahun 1446 Hijriah/2025 Masehi.

Pertama, jemaah haji masuk alokasi kuota keberangkatan pada musim haji tahun berjalan. Kedua, prioritas jemaah haji reguler lanjut usia.

“Data sore ini, ada 7.516 jemaah berhak lunas yang telah melunasi. Selain itu, ada 57 Jemaah Lanjut Usia Prioritas yang telah melunasi. Sehingga, totalnya 7.573 jemaah,” papar Zain.

“Tiga provinsi terbanyak adalah Jawa Barat dengan 1.678 jemaah, Jawa Tengah 1.312 jemaah, dan Jawa Timur 1.259 jemaah,” tutupnya.

 Komentar

Berita Terbaru
Ekonomi05 Mei 2025 23:16
Bumi Karsa Konsisten Raih Indonesia Best CSR Award 2025 dari The Iconomics
Pedomanrakyat.com, Makassar – Komitmen Bumi Karsa dalam mendukung keberlanjutan lingkungan melalui program “Bumi Karsa Peduli Lingkungan” se...
Politik05 Mei 2025 22:30
Tak Terbukti Langgar Kode Etik, DKPP Rehabilitasi Nama Ketua Bawaslu Sulsel hingga KPU Barru
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) memulihkan nama baik tujuh penyelenggara pemilu dari Provinsi Sulawesi...
Metro05 Mei 2025 21:30
Pimpinan-Anggota DPRD Makassar Hadiri Musrenbang RPJMD Tahun 2025-2029
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pimpinan dan anggota DPRD Makassar turut menghadiri Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Pemban...
Metro05 Mei 2025 20:35
Komisi II DPRD Toraja Utara Lakukan Konsultasi ke Diskominfo SP Sulsel
Pedomanrakyat.com, Makassar – Komisi II DPRD Kabupaten Toraja Utara melakukan kunjungan konsultasi ke kantor Dinas Komunikasi, Informatika, Stat...