Amirah, Warga Kapasa Tamalanrea Jemaah Embarkasi Makassar Wafat di Makkah

Nhico
Nhico

Rabu, 14 Mei 2025 10:42

Amirah, Warga Kapasa Tamalanrea Jemaah Embarkasi Makassar Wafat Di Makkah.
Amirah, Warga Kapasa Tamalanrea Jemaah Embarkasi Makassar Wafat Di Makkah.

Pedomanrakyat.com, Makassar – Innalillahi wa inna ilaihi raji’un, telah berpulang jemaah kloter 1 UPG rombongan 5 regu 18 atas nama Amirah Tayyimah di rumah sakit Qadr pukul 06.50 tadi pagi. Demikian Ketua Sektor III Makkah, H. Ikbal Ismail menyampaikan berita duka cita melalui WA Group PPIH tentang meninggalnya jemaah haji kloter 1 Embarkasi Makassar yang berdomisili di Kelurahan Kapasa Kecamatan Tamalanrea Kota Makassar ini.

Berdasarkan informasi yang diterima tim Humas PPIH emberkasi Makassar dari anak kandung almarhumah, Nurdin, ibunya Amirah Tayyimah Daman (68) sempat dirawat di Klinik Kesehatan Haji Indonesia (KKIH) Sektor III Makkah, namun kondisinya memburuk sehingga dirujuk ke RS. Qadr.

“Ibu memang ada riwayat sakit gula. Sejak kemarin ibu drop sehingga dibawa ke Klinik Haji (KKHI). Kondisinya terus memburuk lalu dirujuk ke rumah sakit Qadr,” ucap Nurdin via sambungan telepon, Selasa (12/5/2025),sore.

“Waktu diobservasi oleh dokter di klinik haji, gulanya sekitar 400 dan tensinya cuma 60. Waktu di rumah sakit gulanya malah naik diatas 500 dan tensi turun terus sampai ibu berpulang,” ujar Nurdin menambahkan.

Sementara itu, Pembimbing Ibadah Kloter I embarkasi Makassar, H. Saenong ketika dikonfirmasi berita duka ini mengatakan dirinya sementara dalam perjalanan untuk mengurus pemakaman almarhumah.

“Saya sementara dalam perjalanan bersama anak almarhumah. Rencananya almarhumah akan dimakamkan di Pemakaman Soraya Makkah,” ungkapnya.

Saenong juga menceritakan bahwa almarhumah sejak tiba di Madinah dari tanah air kondisinya menurun dengan penyakit gula yang diidapnya.

“Almarhumah ternyata sudah lama mengidap sakit gula. Beliau selama disini menggunakan kursi roda dan didampingi terus oleh anaknya,” tutup Saenong.

Diketahui, almarhumah merupakan jemaah haji pertama embarkasi Makassar yang wafat di tanah suci musim haji 1446 H / 2025 M. (*)

 Komentar

Berita Terbaru
Metro05 November 2025 23:32
Jepang Siapkan Reform Imigrasi, Sulsel Siapkan Talenta
Pedomanrakyat.com, Makassar – Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan, Jufri Rahman menerima audiensi Konsulat Jenderal Jepang di Makassar, ...
Metro05 November 2025 22:40
Melinda Aksa: Lansia Adalah Sumber Inspirasi dan Pilar Keluarga Tangguh
Pedomanrakyat.com, Makassar – Ketua TP PKK Kota Makassar, Melinda Aksa, mengajak kader PKK kecamatan dan kelurahan untuk terus berperan aktif da...
Metro05 November 2025 22:20
Sekda Sulsel Terima Tim Bank Dunia Bahas Pembiayaan Infrastruktur Daerah
Pedomanrakyat.com, Makassar – Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan Jufri Rahman menerima kunjungan audiensi dari tim Bank Dunia (World Ba...
Daerah05 November 2025 21:39
Capaian UHC Pinrang Jadi Bukti Nyata Komitmen Pemerintah Daerah terhadap Kesehatan Warga
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Komitmen Pemerintah Kabupaten Pinrang dalam memastikan seluruh lapisan masyarakat mendapatkan layanan kesehatan yang ad...