Pedomanrakyat.com, Makassar – Legislator Fraksi NasDem DPRD Sulawesi Selatan, Mahmud, melanjutkan reses temu konstituen masa sidang II Tahun 2025 di Kelurahan Katimbang, Kecamatan Biringkanaya, Makassar.
Reses yang berlangsung pada Kamis (27/2/2025) ini dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, termasuk Babinkamtibmas, Ketua LPM, serta Ketua RT dan RW setempat.
Selain itu, warga Katimbang dan sekitarnya juga turut hadir dalam acara tersebut, yang menjadi ajang bagi Mahmud untuk mendengarkan aspirasi dan keluhan masyarakat.
Baca Juga :
Reses ini merupakan bagian dari upaya Mahmud untuk mendekatkan diri dengan konstituennya dan memastikan bahwa suara rakyat terdengar di DPRD Sulsel.
Dalam reses itu, politisi Partai NasDem ini menyampaikam terkait dengan kondisi banjir yang dirasakan oleh masyarakat Kecamatan Manggala dan Biringkanaya.
Dia menyebut bahwa, banjir yang terjadi didua kecamatan akibat air kiriman dari Kabupaten Maros dan Gowa, bertemu sehingga mengakibatkan banjir.
“Sehingga solusinya Sungai yang mengarah ke Tello itu harus dilakukan pengerukan, dan itu sebenarnya sudah diprogramkan oleh Pompengan Jenberang,” kata Mahmud.
Sementara itu, warga berharap agar sungai tidak hanya dilakukan pengerukan. Namun juga dibuatkan tanggul yang tinggi agar airnya tidak lagi meluap dan mengakibatkan banjir saat hujan.
Merespon hal itu, Anggota Komisi E DPRD Sulsel ini menyebutkan bahwa memang seharusnya harus dilakukan seperti itu agar lebih aman.
“Mudah-mudahan nanti perencanaanya begitu, digali dulu, lalu dilebarkan, kemudian ditanggul. Jadi saya sepakat soal itu, nanti sya akan berkoordinasi dengan Pompengan,” terang Mahmud.
Komentar