Antisipasi Efek dari Masalah Plafon Utang AS, Ini Strategi Bank Indonesia

Nhico
Nhico

Senin, 29 Mei 2023 19:05

Antisipasi Efek dari Masalah Plafon Utang AS, Ini Strategi Bank Indonesia

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Pemerintah dan Dewan Perwakilan Rakyat Amerika Serikat (AS) tengah merampungkan pembahasan mengenai plafon utang AS.

Ini memicu kekhawatiran global terkait potensi gagal bayar utang pemerintah negeri Paman Sam, yang berpotensi memunculkan perubahan peringkat utang.

Gubernur Bank Indonesia (BI) mengungkakan, tensi tinggi di AS ini akan memberikan dampak terhadap Indonesia.

Terlebih, kesepakatan belum dicapai. Sehingga ada kemungkinan ambang batas utang yang tinggi atau ambang batas utang ditetapkan rendah.

“Ini menimbulkan ketidakpastian pasar keuangan global, akibat isu negosiasi ini. Dolar AS menguat dan mempengaruhi nilai tukar, termasuk Indonesia,” terang Perry dalam konferensi pers, belum lama ini.

Selain dolar AS yang menguat, dampak selanjutnya adalah kemungkinan penguatan imbal hasil surat utang AS. Ini menambah ketidakpastian global.

Dengan risiko yang muncul tersebut, Perry menyebut BI akan memasang kuda-kuda yang kuat, yaitu dengan menjaga stabilitas nilai tukar rupiah.

 

 Komentar

Berita Terbaru
Artikel25 November 2024 22:49
Rezki Lutfi Luangkan Waktu Ziarah ke Makam Almarhumah Ibunda Tercinta di Masa Tenang
Pedomanrakyat.com, Gowa – Dua hari menjelang hari pencoblosan Pilwalkot Makassar pada 27 November 2024, Rezki Mulfiati Lutfi meluangkan waktu un...
Metro25 November 2024 22:43
Pastikan Kelancaran Pilkada Serentak, Komisi E DPRD Sulsel Kunjungi KPU Gowa dan Takalar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Anggota Komisi E DPRD Sulawesi Selatan, H Mahmud melakukan kunjungan kerja ke Kantor Komisi Pemilihan Umum Daerah ...
Olahraga25 November 2024 20:40
7 Pemain Abroad Hiasi Skuad Timnas Indonesia untuk Piala AFF, Ini Daftarnya
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Shin Tae-yong sudah memutuskan daftar pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024. Total, ada 33 nama yang dirilis...
International25 November 2024 20:34
Daftar 124 Negara yang Wajib Tangkap Netanyahu dan Gallant
Pedomanrakyat.com, Israel – Sebanyak 124 negara wajib menangkap Perdana Menteri atau PM Israel Netanyahu setelah Pengadilan Kriminal Internasion...