Ballon d’Or 2021, Ronaldo: Benzema Kandidatku

Nhico
Nhico

Sabtu, 16 Oktober 2021 09:05

Ballon d’Or 2021, Ronaldo: Benzema Kandidatku

Pedoman Rakyat, Makassar – Ronaldo Luis Nazario de Lima punya jagoan di Ballon d’Or 2021. Dia adalah Karim Benzema, striker Prancis milik Real Madrid.

Nominasi Ballon d’Or 2021 sudah diumumka beberapa waktu lalu. Nama-nama beken masih menghiasi daftar. Ada Cristiano Ronaldo, Lionel Messi, hingga Robert Lewandowski. Di antara nama-nama top, ada Benzema.

Striker 33 tahun itu masuk nominasi berkat penampilan apiknya setahun terakhir. Eks Lyon itu masih jadi ujung tombak Los Blancos, dengan membuat 30 gol dalam semusim.

Performa itu membawanya kembali ke Timnas Prancis. Pelatih Didier Deschamps memanggilnya untuk berseragam Les Bleus lagi.

Tak sia-sia, Benzema menjawab kepercayaan Deschamps. Setelah tampil apik di Euro 2020, ia juga membawa Prancis juara UEFA Nations League.

Performa itu yang membuat Ronaldo Luis Nazario de Lima menjagokan Karim Benzema meraih Ballon d’Or 2021. Legenda sepakbola Brasil itu punya alasan tersendiri.

“Tanpa diragukan lagi, kandidatku untuk Ballon d’Or adalah Benzema,” tulis Ronaldo di Facebook, seperti dilansir Mirror.

“Striker terbaik, berada di level brutal dalam 10 tahun terakhir dan juara semuanya,” ujar Ronaldo, yang juga pernah membela Real Madrid.

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah03 November 2025 22:29
Bupati Irwan: Sinergi Antarinstansi Jadi Fondasi Pembangunan Berkeadilan di Pinrang
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Bupati Pinrang, H. A. Irwan Hamid, S.Sos, menegaskan pentingnya sinergi lintas sektor dalam memperkuat pembangunan ...
Metro03 November 2025 21:27
Pemprov Sulsel–Pelindo Kolaborasi Perkuat Jalur Ekspor Tanpa Transit Pulau Jawa
Pedomanrakyat.com, Makassar – Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan Jufri Rahman menerima audiensi PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) Region...
Metro03 November 2025 20:26
Wali Kota Munafri Pimpin Langsung Upaya Mediasi Polemik Pasar Pannampu
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pemerintah Kota Makassar di bawah kepemimpinan Wali Kota Munafri Arifuddin kembali menunjukkan komitmennya dalam m...
Metro03 November 2025 19:31
Waka DPRD Sulsel Yasir Apresiasi Penurunan Harga Pupuk Subsidi 20% , Angin Segar untuk Petani
Pedomanrakyat.com, Bone – Kabar baik datang untuk para petani di Kabupaten Bone! Wakil Ketua DPRD Sulawesi Selatan, Yasir Machmud memberikan apr...