Bank Sulselbar Tingkatkan Penyaluran Kredit Sindikasi ke Mandala

Nhico
Nhico

Kamis, 09 Juni 2022 22:54

Bank Sulselbar Tingkatkan Penyaluran Kredit Sindikasi ke Mandala

Pedomanrakyat.com, Makassar – Bank Sulselbar meningkatkan portofolio kredit dalam bentuk penyaluran kredit sindikasi kepada PT. Mandala Multifinance, Tbk

Total plafond kredit yang terbentuk sebesar Rp. 1.200.000.000.000,- .Porsi partisipasi sebesar Rp.150 Miliar dengan tenor selama 36 bulan.

Selain Bank Sulselbar para partisipan lainnya adalah Bank Jateng, Bank Papua, Bank CIMB Niaga, Bank Hana dan Bank Permata sebagai Agen Fasilitas dan Agen Jaminan.

PT. Mandala Multifinance merupakan perusahaan pembiayaan yang mengkhususkan diri membiayai kebutuhan masyarakat terhadap kepemilikan kendaraan bermotor khususnya motor baru.

Pangsa pasar nasional PT Mandala Multifinance pada tahun 2020 sebesar 5.40% dan tahun 2021 sebesar 5.57%. berdasar kontribusi wilayah penyaluran di Sulawesi tahun 2020 sebesar 49.71% dan tahun 2021 sebesar 48.37%.

H. Yulis Suandi sebagai Plt. Direktur Utama PT Bank Sulselbar memberikan penjelasan bahwa partisipasi dalam sindikasi sebagai sinyal bahwa perekonomian di daerah telah perlahan pulih dari dampak pandemi COVID19 diantaranya daya beli masyarakat untuk memiliki kendaraan khususnya motor semakin meningkat termasuk di wilayah provinsi Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat.

 Komentar

Berita Terbaru
Politik06 Oktober 2024 21:18
KPU Umumkan Debat Cawalkot-Cawawalkot Makassar Digelar 24 Oktober dan 13 November 2024
Pedomanrakyat.com, Makassar – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Makassar resmi mengumumkan jadwal debat pasangan calon Wali Kota dan wakil Wali K...
Politik06 Oktober 2024 20:17
Kala Teriakan ‘Coblos Nomor 2’ Menggema saat Kampanye Dialogis Rezki Lutfi di Kecamatan Tallo
Pedomanrakyat.com, Makassar – Kampanye dialogis calon Wakil Wali Kota Makassar, Rezki Mulfiati Lutfi terus menggema saat menyasar berbagai wilay...
Politik06 Oktober 2024 20:05
Imam Fauzan Klaim Dapat Informasi dari Sejumlah Kadis-Camat soal ASN Tak Netral di Pilkada Gowa
Pedomanrakyat.com, Makassar – Ketua DPW PPP Sulawesi Selatan, Imam Fauzan AU mengungkapkan, ada sebanyak 11 kepala Dinas (kadis) dan 9 Camat di ...
Politik06 Oktober 2024 13:56
Fatmawati Disambut Hangat BKMT Wajo, Diharapkan Jadi Wakil Gubernur Perempuan Pertama Sulsel
Pedomanrakyat.com, Wajo – Calon wakil gubernur nomor urut 02, Fatmawati Rusdi, disambut suasana hangat saat bertemu para anggota Badan Kontak Ma...