Pedoman Rakyat – Bagi sebagian orang, tidur siang merupakan salah satu kebiasaan yang sering dilakukan. Biasanya, kebiasaan ini sering dilakukan oleh anak kecil dan orang dewasa yang lebih tua atau lansia. Di mana secara fisik tubuh mereka membutuhkan lebih banyak waktu tidur dalam setiap harinya.
Meskipun begitu, kegiatan ini dapat dilakukan oleh siapa saja. Terlebih lagi di akhir pekan, ketika aktivitas tidak sepada biasanya, tidur siang bisa menjadi salah satu cara untuk membuat tubuh beristirahat dengan lebih baik. Bukan sekedar istirahat, ternyata terdapat beberapa manfaat tidur siang yang baik untuk tubuh.
Manfaat tidur siang dikatakan dapat meningkatkan fungsi kognisi yang lebih baik. Selain itu, tidur siang juga berguna untuk meningkatkan memori otak dan daya tahan tubuh yang lebih kuat. Tidak heran, jika sebagian orang sering meluangkan waktu untuk tidur siang selama beberapa menit untuk menghimpun kembali energi sebelum melanjutkan aktivitas harian.
Baca Juga :
Namun untuk mendapatkan manfaat tidur siang secara optimal, Anda harus memperhatikan beberapa hal. Seperti pukul berapakah tidur siang dianjurkan, berapa lama durasi ideal tidur siang yang dibutuhkan, lalu dampak buruk apa saja yang akan terjadi ketika tidur siang dengan durasi yang lama. Dilansir dari beberapa sumber, berikut kami merangkum manfaat tidur siang bagi tubuh dan hal-hal yang penting untuk diperhatikan.
Meningkatkan Fungsi Kognisi
Manfaat tidur siang bagi tubuh yang pertama yaitu dapat meningkatkan fungsi kognisi. Tidur siang dapat membuat Anda lebih waspada. Dalam kondisi ini, otak dapat bekerja dan berfungsi lebih efisien daripada sebelumnya. Berdasarkan penelitian, tidur siang dapat mengurangi tingkat adenosin di otak. Adenosin adalah neurotransmitter yang berfungsi mendorong tidur dan mengatur fungsi kognisi.
Meningkatkan Memori
Manfaat tidur siang berikutnya yaitu dapat meningkatkan memori otak. Dalam hal ini, tidur siang yang cukup dapat membantu otak memproses informasi menjadi memori jangka panjang. Tidur siang yang baik juga dinilai dapat membantu otak dalam menyimpan informasi tersebut secara lebih baik.
Berdasarkan studi kecil tahun 2019 , para peneliti membagi 84 mahasiswa sarjana menjadi tiga kelompok. Semuanya menghabiskan waktu 90 menit untuk mempelajari spesies kepiting. Kemudian satu kelompok tidur siang selama satu jam, kelompok kedua menghabiskan satu jam lagi untuk belajar, dan kelompok terakhir menonton film selama satu jam.
Selanjutnya mereka memiliki waktu 90 menit terakhir untuk mempelajari kembali spesies kepiting. Ditemukan bahwa mereka yang istirahat 30 menit, mampu mengikuti tes tentang spesies kepiting yang dipelajari, lebih baik dari pada mereka yang tidak beristirahat.
Meningkatkan Daya Tahan Tubuh
Manfaat tidur siang bagi tubuh yang terakhir yaitu dapat meningkatkan sistem imun. Perlu diketahui, orang yang kurang tidur dapat meningkatkan pelepasan gejala pro-inflamasi dan dapat mengalami defisiensi imun.
Sedangkan dalam penelitian, ditemukan bahwa tidur siang selama beberapa hari terbukti mampu meningkatkan sistem kekebalan dan fungsi seluler dengan lebih baik. Selain itu, tidur siang juga dapat membantu mengurangi kadar sitokin inflamasi dan norepinefrin, yaitu senyawa kimia yang berfungsi dalam mengendalikan kekebalan.
Komentar