Berkah Ramadhan dan ‘Wajah Baru’ Satpol PP Makassar, Dansat Linmas Irwan Pimpin Pasukan Keliling Berbagi di Panti Asuhan

Zafran Alvaro
Zafran Alvaro

Rabu, 27 April 2022 23:56

Dansat Linmas Makassar Irwan pimpin pasukan keliling berbagi ke Panti Asuhan
Dansat Linmas Makassar Irwan pimpin pasukan keliling berbagi ke Panti Asuhan

Pedomanrakyat.com, Makassar – Satpol PP Kota Makassar hampir sebulan terakhir ramai menjadi pembicaraan hangat di masyarakat. Itu setelah eks Kasatpol PP Makassar Iqbal ditangkap dalam kasus pembunuhan.

Kini, seakan muncul ‘wajah baru’ di internal Satpol PP Makassar. Mencoba mengembalikan nama baik institusi Satpol PP Makassar.

Melalui Sat Linmas Makassar, mereka melakukan berbagi ke anak yatim piatu di Panti Asuhan Asyifa Antang tepatnya di Kampung Kajang, Kecamatan Manggala, Kota Makassar, Rabu27/4/2022.

Penyerahan bantuan berupa sembako serta uang tunai dipimpin langsung Dansat Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) Kota Makassar, Irwan.

Menurut Irwan kegiatan sosial seperti ini telah menjadi agenda rutin Satpol PP Kota Makassar yang dirangkaikan HUT Sat Linmas ke-60.

“Selama Ramadhan, kami telah aktif turun langsung dalam membantu warga Kota Makassar dengan berbagai aksi sosial. selain mengunjungi anak yatim piatu, juga dilakukan membagikan takjil secara gratis kepengguna jalan,” Kata Irwan saat dikonfirmasi.

Irwan melanjutkan jika pihaknya tidak ingin melewatkan momentum bulan Ramadhan ini begitu saja tanpa dibarengi dengan aksi sosial. Selai itu, dia menilai jika aksi sosial tersebut dapat menjadi ladang pahala bagi seluruh personil untuk menjadi lebih baik lagi kedepannya.

“Pada momen yang baik ini, semoga kita semua menjadi pribadi yang lebih baik lagi. Momen bulan ramadhan merupakan saat yang tepat bagi kita untuk meningkatkan iman dan takwa, serta berbagi kepada sesama,” ujar Irwan.

Ketua Tim Penindakan Satgas Covid-19 itu mengatakan bantuan yang diberikan ke panti asuhan Asyifa merupakan partisipasi selurh personil Satpol PP se-Kota Makassar.

Sementara itu sejumlah anak yatim piatu panti asuhan Asyifa menyampaikan terima kasih banyak kepada Satpol PP Kota Makassar yang telah memberikan bantuan bahan makanan. Mereka mendoakan seluruh personil Satpol PP Kota Makassar dapat mendapatkan pahala dan keselamatan dalam menjalankan aktifitas sehari-hari.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro13 Januari 2026 22:23
Komisi D DPRD Sulsel Dorong Perda Khusus Penyelamatan Danau Tempe
Pedomanrakyat.com, Makassar – Komisi D DPRD Sulawesi Selatan mendorong pembentukan peraturan daerah (Perda) khusus penyelamatan Danau Tempe agar...
Metro13 Januari 2026 21:09
Jufri Rahman Hadiri Dzikir Bersama Peringatan 65 Tahun Bank Sulselbar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Komisaris Utama PT Bank Sulselbar yang juga Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan, Jufri Rahman, menghadiri ...
Daerah13 Januari 2026 20:16
Wabup Sudirman: RSUD Lasinrang Harus Berbenah Total Tingkatkan Layanan
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Mengawali tahun 2026, Wakil Bupati Pinrang Sudirman Bungi, S.IP., M.Si menegaskan pentingnya pembenahan menyeluruh ...
Daerah13 Januari 2026 19:19
HUT ke-65 Bank Sulselbar, Kolaborasi Perkuat Ekonomi dan Layanan Keuangan Sidrap
Pedomanrakyat.com, Sidrap – Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-65 Bank Sulselbar menjadi momentum penguatan kolaborasi antara pemerintah daera...