Bersama DPRD Palopo, Walikota Judas Amir Sepakati Dua Ranperda

Nhico
Nhico

Selasa, 31 Januari 2023 21:12

Bersama DPRD Palopo, Walikota Judas Amir Sepakati Dua Ranperda

Pedomanrakyat.com, Palopo – Walikota Palopo, Judas Amir bersama Ketua DPRD Kota Palopo, Nurhaenih Menandatangani surat keputusan bersama terhadap Dua Rancangan peraturan daerah (Ranperda), selasa (31/01/2023).

Adapun dua Ranperda yang disetujui adalah Ranperda Pengelolaan Keuangan Daerah dan Ranperda tentang Bantuan Hukum Bagi Masyarakat Miskin.

Penandatanganan keputusan bersama itu dilaksanakan dalam rapat paripurna DPRD kota palopo.

Paripurna diawali dengan penyampaian laporan hasil pembahasan pansus 3 DPRD Kota Palopo yang disampaikan oleh Darmawati dan disetujui dan diterima oleh fraksi-fraksi di DPRD kota palopo.

Sementara itu, Walikota Palopo Judas Amir dalam sambutan singkatnya pada kesempatan itu mengungkapkan bahwa pada saat ini, pada rapat paripurna ini, kita perlihatkan sebuah kondisi yang diperintahkan oleh aturan perundang-‘undangan.

Yakni kita yang diberi amanah untuk membuat peraturan, dan hari ini kita sepakat membentuk Dua (2) Peraturan Daerah, yaitu Peraturan Daerah Tentang Pengelolaan Keuangan Daerah dan Perda Tentang Bantuan Hukum bagi masyarakat miskin.

“Amanah ini akan kita tindak lanjuti bersama sesuai dengan peraturan perundang-undangan,”

 Komentar

Berita Terbaru
Metro06 Mei 2025 18:18
Panja DPRD Sulsel Temui PT Yasmin, Tayakan Kepastian Penyerahan Lahan 12,11 Ha Milik Pemprov
Pedomanrakyat.com, Makassar – Panitia Kerja (Panja) DPRD Sulawesi Selatan, melakukan kunjungan ke kantor PT Yasmin Bumi Asri, di Kawasan Center ...
Daerah06 Mei 2025 17:38
Wabup Puspawati Hadiri Rapat Virtual Penguatan Pengawasan Perizinan Daerah
Pedomanrakyat.com, Lutim – Wakil Bupati Luwu Timur, Hj. Puspawati, mengikuti Zoom Meeting yang diselenggarakan oleh Kementerian Dalam Negeri seb...
Metro06 Mei 2025 16:33
Makassar-Swiss Jajaki Peluang Kerjasama Pendidikan, Kesehatan dan Lapangan Kerja
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin alias Appi menerima kunjungan kehormatan Duta Besar Swiss untuk Indonesia, H.E. ...
Metro06 Mei 2025 15:39
Yosia Rinto Kadang Dorong Penambahan Alat Ekskavator demi Menunjang Pekerjaan di UPT Wilayah II
Pedomanrakyat.com, Makassar – Anggota Komisi D DPRD Sulawesi Selatan, Yosia Rinto Kadang, mendorong penambahan alat ekskavator di Unit Pelaksana...