Bupati Pangkep Yusran Lepas Keberangkatan CJH

Nhico
Nhico

Kamis, 16 Mei 2024 16:04

Bupati Pangkep Yusran Lepas Keberangkatan CJH.
Bupati Pangkep Yusran Lepas Keberangkatan CJH.

Pedomanrakyat.com, Pangkep – Bupati Pangkep, Muhammad Yusran Lalogau(MYL) melepas keberangkatan Calon Jamaah Haji(JCH) Pangkep, di masjid Agung, Rabu(15/5/24).

Pelepasan CJH ditandai dengan pengalungan kartu pengenal diwakili CJH termuda dan tertua dan penyerahan Bendera oleh Bupati Pangkep kepada Ketua Petugas Haji.

Bupati MYL berharap CJH dalam kondisi sehat dan kompak. MYL juga menitipkan kepada petugas agar memaksimalkan menjalankan tugas.

“Saya mengerti, semua mau haji. Tapi ada tugas yang diberikan pemerintah. Jadi Utamakan perhatian kepada masyarakat Pangkep dan kloter masing-masing, ” pesannya.

Kasi Haji dan Umrah Pangkep, Samuin menjelaskan CJH Pangkep sebanyak 329 orang terbagi ke tiga kelompok terbang(kloter). Awalnya, CJH sebanyak 324. Namun, Pangkep mendapat kuota tambahan. Sehingga total CJH sebanyak 326 orang ditambah 3 petugs.

CJH Pangkep Pangkep tergabung dalam Kloter 16 sebanyak 158 orang, Kloter 19 sebanyak 167 orang dan kloter 26 sebanyak 4 orang.

“Kloter 16 berangkat tanggal 23 Mei. Kloter 19 berangkat tanggal 25. Kloter 26 berangkat 29 Mei, ” katanya.

 Komentar

Berita Terbaru
Artikel24 November 2024 10:45
Seto-Rezki Tutup Agenda Kampanye dengan Riang Gembira
Pedomanrakyat.com, Makassar – Menutup agenda kampanye memasuki masa tenang dan hari pencoblosan Pilwalkot Makassar pada 27 November 2024, pasang...
Politik23 November 2024 22:28
Maqbul Halim Orasi di Kampanye Akbar Andalan Hati: Sulsel Butuh Pemimpin Berpengalaman
Pedomanrakyat.com, Makassar – Sekretaris DPW Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Sulawesi Selatan (Sulsel), Maqbul Halim, menegaskan dukungan penuhny...
Metro23 November 2024 20:15
Pjs Wali Kota Arwin Azis Tekankan Profesionalisme dan Integritas kepada 1.877 Pengawas TPS se-Makassar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, mengimbau seluruh Pengawas Tempat Pemungutan Suara (...
Artikel23 November 2024 20:12
GOR Sudiang Jadi Lautan Manusia, Massa Kampanye Andalan Hati Jauh Lebih Banyak dari Kampanye DIA
Pedomanrakyat.com, Makassar – Kampanye akbar pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Sulsel nomor urut 2, Andi Sudirman Sulaiman-Fatmawati Ru...