Derita Anoreksia, Wanita Ini Minta Disuntik Mati: Tiap Hari Bak Neraka!

Nhico
Nhico

Sabtu, 22 Juli 2023 08:52

Wanita Kanada yang Menderita Anoreksia.(F-INT)
Wanita Kanada yang Menderita Anoreksia.(F-INT)

Pedomanrakyat.com, Kanada Wanita asal Kanada Lisa Pauli (48) buka-bukaan soal kondisi kesehatannya selama ini.

Selama beberapa puluh tahun terakhir, ia harus berjuang melawan gangguan makan anoreksia yang diidapnya semenjak usia 8 tahun.

Pauli mengatakan bahwa perjuangan di tengah kondisi kesehatan yang ia alami sangat berat.

Ia mengaku kesulitan untuk bangun dari tempat tidurnya hingga tak kuat untuk sekedar membawa barang belanjaan.

Pauli sudah beberapa kali menjalani perawatan di rumah sakit.

Namun, setelah mencoba beberapa metode pengobatan, kondisi anoreksia yang ia alami tidak kunjung membaik.

“Setiap hari adalah neraka. Aku sangat lelah. Aku sudah selesai. Aku sudah mencoba segalanya dan merasa telah menjalani hidupku,” ucap Pauli dikutip dari Reuters, Jumat (21/7/2023),

Karena kondisinya yang begitu berat, Pauli mengaku sudah siap untuk menemui ajalnya.

Ia berharap bisa mendapatkan bantuan medis untuk mengakhiri hidupnya atau euthanasia.

Namun harapan Pauli tersebut nampaknya harus ditunda untuk sementara. Hal itu disebabkan Pauli belum masuk kategori orang yang legal untuk melakukan euthanasia.

 Komentar

Berita Terbaru
International18 Oktober 2024 10:15
Rusia Warning Israel Jangan Serang Situs Nuklir Iran
Pedomanrakyat.com, Rusia – Rusia memperingatkan Israel untuk tidak coba-coba mempertimbangkan menyerang fasilitas nuklir Iran. Wakil Menteri L...
Metro18 Oktober 2024 10:03
Bersama Pejabat Kantor Wilayah Perbendaharaan Negara, Pjs Arwin Dorong Serapan APBN-APBD Makassar 2024
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pjs Wali Kota Makassar Andi Arwin Azis mendorong seluruh perangkat daerah Kota Makassar agar mempercepat serapan A...
Politik18 Oktober 2024 09:54
Andalan Hati Semakin Kuat, 63 Legislator DPRD Sulsel Siap Menangkan Pilgub 2024
Pedomanrakyat.com, Makassar – Dukungan politik untuk pasangan calon gubernur dan wakil gubernur nomor urut 2, Andi Sudirman Sulaiman- Fatmawati Rusd...
Metro18 Oktober 2024 09:49
Diduga Langgar Netralitas, Bawaslu Sulsel Periksa Oknum Kepala Sekolah di Makassar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Seorang kepala sekolah di Makassar, berinisial Hj SA telah menjalani pemeriksaan intensif di Kantor Bawaslu Sulsel J...